1. Masjid
Masjid merupakan tempat ibadah penganut agama Islam. Berikut ini adalah beberapa masjid yang sudah ada sejak masa kejayaan kerajaan-kerajaan Islam di Indonesia, antara lain:
Masjid Agung Demak, Masjid Menara Kudus, Masjid Sendang Duwur (Tuban), Masjid Agung Kasepuhan (Cirebon), Masjid Sunan Ampel (Surabaya), Masjid Baiturrachman (Aceh), Masjid Angke (Jakarta), dan Masjid Ketangka (Makassar).
2. Keraton
Keraton atau istana raja adalah tempat kediaman raja atau sultan beserta segenap keluarganya.
Bangunan keraton masa kerajaan Islam terdapat di Jawa, beberapa wilayah di Sumatera, merupakan bentuk arsitektur gabungan kebudayaan setempat dan kebudayaan Islam.
Baca Juga: Peninggalan Sejarah Islam di Indonesia, Masjid, Keraton, Kerajaan
Keraton-keraton peninggalan masa kejayaan kerajaan Islam di Nusantara, antara lain:
Keraton Kaibon (Banton), Keraton Kasepuhan (Cirebon), Keraton Kasunanan dan Keraton Kasultanan (Surakarta dan Yogyakarta), Keraton Kasultanan (Aceh), Keraton Kasultanan Delhi, dan Istana Maimun.