GridKids.id - Pada September 2019 sampai Maret 2020, kebakaran hutan besar melanda Australia.
Kebakaran hutan di Australia bukan hanya berdampak pada manusia dan lingkungan, tapi juga hewan-hewan.
Terutama hewan yang tinggal di hutan. Bahkan, sekitar 60.000 koala di hutan terdampak peristiwa ini.
Baca Juga: Segerombolan Domba Selamat dari Kebakaran Hutan, Ternyata Ini Penolongnya
Namun untung saja, ada tim yang berhasil menyelamatkan koala-koala lain.
Tim ini enggak cuma terdiri dari pemadam kebakaran atau para sukarelawan, tapi juga seekor anjing.
Yap! Bahkan, anjing ini berhasil menyelamatkan lebih dari 100 koala, lo!