GridKids.id - Sebelumnya kita telah membahas tentang komoditas ekspor dan impor yang dilakukan oleh negara Indonesia. Namun, apakah kamu sudah tahu apa itu komoditas, Kids? Pengaruh komoditas enggak bisa lepas dari masyarakat secara umum karena tergolong sebagai benda nyata yang diperdagangkan untuk semua konsumen di mana pun.
Baca Juga: Komoditas Ekspor Indonesia ke Negara-Negara ASEAN, Kelas 6 SD Tema 5 Komoditas merupakan barang yang bisa diperdagangkan untuk mendapat sebuah keuntungan atau dipertukarkan dengan barang lain. Nah, kualitas untuk komoditas sendiri pada dasarnya seragam untuk semua produsen walau seringkali terjadi sedikit perbedaan. Berikut penjelasan lengkap tentang pengertian komoditas serta jenis-jenis produknya.