Find Us On Social Media :

Salah Satunya Hujan Meteor, Inilah 5 Fenomena Langit November 2021 yang Tak Boleh Dilewatkan

Fenomena Langit di Bulan November 2021

GridKids.id - Kids, apa kamu salah satu penggemar astronomi dan selalu tertarik dengan fenomena langit?

Mengamati fenomena langit memang sangat menyenangkan. Apalagi, kalau ada berbagai peristiwa menarik yang sayang untuk dilewatkan.

Contohnya saja di bulan November 2021 ini.

Baca Juga: Fenomena Langit pada 14 Oktober, Bulan Berkonjungsi dengan Saturnus, Begini Penjelasannya

Yap! Ada beberapa fenomena langit menarik ang bisa disaksikan langsung pada bulan ini.

Bahkan, ada yang bisa disaksikan langsung tanpa alat bantu seperti teleskop, lo!

Yuk, cari tahu apa saja fenomena langit menarik yang akan teradi di bulan November ini. Jangan lupa cata tanggalnya agar enggak terlewat, ya! 

Bulan Baru (4 November)

Bulan akan berada di sisi Bumi yang sama dengan Matahari. Hal ini akan membuatnya enggak terlihat di malam hari.

Pada saat ini, adalah waktu yang paling baik untuk mengamati galaksi atau gugusan bintang, Kids, karena enggak ada cahaya bulan yang mengganggu. 

Saat tersebut juga jadi tanda bulan baru atau new moon.

Baca Juga: Jangan Sampai Terlewat, Saksikan Puncak Hujan Meteor Draconid 8 Oktober di Langit Indonesia

Hujan Meteor Taurid (4-5 November)

Taurid adalah hujan meteor kecil yang berlangsung lama dan hanya menghasilkan sekitar 5-10 meteor seiap jamnya.

Fenomena ini termasuk unik, karena terdiri dari dua sumber hujan meteor yang terpisah.

Waktu terbaik untuk menyaksikan fenomena ini adalah setelah tengah malam dari lokasi gelap yang tinggi, serta jauh dari lampu-lampu kota.

Hujan Meteor Leonid (17-18 November)

Hujan meteor kedua pada bulan November 2021 adalah hujan meteor Leonid.

Hujan meteor ini menghasilkan sampai 15 meteor setiap jam pada puncaknya.

 

Gerhana Bulan Parsial (18 November)

Pada fenomena ini, sebagian Bulan akan jadi gelap saat bergerak melalui bayangan Bumi.

Gerhana ini akan terlihat di sebagian besar Oseania, Amerika, Asia Timur, Eropa Utara, dan Indonesia.

Baca Juga: Catat Tanggalnya, Ini Fenomena Langit Bulan September yang Sayang untuk Dilewatkan

Bulan Purnama (19 November)

Pada tanggal 19 November, bulan akan terletak di sisi berlawanan dari Bumi serta akan sepenuhnya diterangi oleh Matahari.

Bulan purnama ini dikenal oleh suku asli Amerika sebagai Bulan Berang-Berang (Beaver Moon).

Fenomena ini juga dikenal sebagai Frosty Moon dan Dark Moon dan diperkirakan akan terjadi sekitar pukul 3 dini hari.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.