Find Us On Social Media :

Dilindungi Pemerintah, Inilah 5 Fakta Menarik dan Unik Bunga Edelweis yang Tak Boleh Dipetik

Bunga edelweis dijuluki sebagai bunga abadi.

GridKids.id - Kids, pastinya sudah enggak asing lagi dengan bunga edelweis.

Bunga edelweis umumnya tumbuh di daerah pegunungan dan lereng gunung. Bunga ini juga sering digunakan sebagai objek fotografi.

Bunga dari famili Asteraceae dapat tumbuh dan mampu mempertahankan keberlangsungan hidupnya di atas tanah tandus.

Bunga edelweis bersifat intoleran, yaitu mampu hidup di daerah dengan kandungan hara yang rendah.

Baca Juga: Banyak Ditemukan di Indonesia, Ini Sederet Fakta Menarik Bunga Sepatu yang Digunakan di Berbagai Negara

Soalnya, dapat membentuk mikoriza dengan jamur tertentu yang efektif memperluas kawasan dan efisien mencari zat hara.

Karena keindahan dan keunikan bunga edelweis banyak orang yang memetik bunga ini. Padahal bunga edelweis enggak boleh dipetik karena dilindungi pemerintah.

Supaya mengenal lebih dekat, ini sederet fakta dari bunga edelweis.