Find Us On Social Media :

Mengenal Adenium, Salah Satu Tanaman Hias yang Populer Dibudidayakan Selama Pandemi

Bunga adenium biasa dijadikan tanaman hias untuk menghiasi halaman rumah.

GridKids.id - Kids, pernahkah kamu melihat salah satu tanaman hias yang banyak dipelihara di rumah bernama adenium?

Bunga adenium di Indonesia dikenal dengan nama Kamboja Jepang, memiliki nama ilmiah Adenium obesum merupakan famili Apocynaceae. Selain itu, bunga ini juga disebut dengan desert rose atau mawar padang pasir.

Adenium berasal dari daerah kering, tanaman ini tumbuh lebih baik ketika kondisi medianya kering daripada media yang terlalu basah.

Bunga ini dikenal karena memiliki bonggol yang terlihat besar dan bisa disusun sesuai selera atau kreativitas pemiliknya seperti tanaman bonsai.

Baca Juga: Enggak Heran Banyak Diburu Walau Mahal, Ternyata Ini Manfaat Memiliki Bonsai di Rumah

Akar adenium yang membesar berfungsi sebagai tempat menyimpan air cadangan untuk menghadapi masa kekeringan Batangnya lunak dan enggak berkayu dan bisa membesar.

Selanjutnya akan diuraikan tentang karakteristik dan makna dari tanaman hias yang banyak digemari para pecinta tanaman hias ini. Yuk, simak penjelasan lebih lanjutnya di bawah ini!