Find Us On Social Media :

Perlu Waspada, 4 Hal yang Terjadi pada Mata Bisa Menjadi Tanda Ada Penyakit Serius

Jangan anggap sepele, kenali tanda pada mata yang menunjukan penyakit serius.

1. Mata kering

Sekitar 25% pasien radang sendi secara umum memiliki masalah mata kering, Kids.

Pasien dengan radang sendi, penyakit peradangan yang memengaruhi sendi kecil di tangan dan kaki, memiliki tingkat bahan kimia inflamasi tinggi yang terdapat di dalam darah mereka.

Terkadang tanda ini bisa bermigrasi ke bola mata maupun ke sendi.

Baca Juga: Sering Dianggap Nyeri Masuk Angin, Padahal Ini 4 Tanda Awal Batu Ginjal yang Menyarang Tubuh

2. Gangguan penglihatan hingga pendarahan

Ternyata, pemeriksaan kondisi mata bisa mendeteksi apakah kita menderita kanker atau enggak.

Menurut Joseph Pizzimenti, profesor di Nova Southeastern University College of Optometry Eye Care Institute di Fort Lauderdale, Florida, kita bisa menemukan semuanya, mulai dari tumor otak hingga kanker paru-paru melalui mata.

Ada juga jenis perdarahan tertentu di retina yang bisa jadi pertanda leukemia.

Dokter mata bisa mendiagnosis tumor otak berdasarkan perubahan di bidang penglihatan pasien, Kids.

"Melanoma ganas dapat menyerang di belakang mata, dan pasien sering nggak tahu itu ada kecuali kanker berada di tengah-tengah bidang penglihatan mereka," kata Pizzimenti.