Find Us On Social Media :

Selama Ini Dipercaya, Ketahui Mitos Makanan Pedas yang Terkenal di Kalangan Banyak Orang

Mitos makanan pedas salah satunya adalah menyebabkan sakit maag.

Mitos Kesehatan Makanan Pedas

Di bawah ini beberapa mitos kesehatan tentang makanan pedas, antara lain:

1. Makanan Pedas Menyebabkan Maag

Kids, ternyata makanan pedas enggak menyebabkan maag. Banyak orang yang memercayai bahwa salah satu penyebab sakit maag adalah makanan pedas.

Padahal sebagian besar penyakit maag disebabkan oleh bakteri H. Pylori.

Menurut penelitian, ternyata senyawa capsaicin justru membantu mencegah dan menyembuhkan sakit maag.

2. Makanan Pedas Dapat Mematikan Indra Perasa

Makanan peada ternyata enggak mematikan indra perasa, Kids. Makan makanan pedas yang terlalu sering akan mematikan indra perasa untuk sementara.

Baca Juga: 5 Makanan dan Minuman yang Efektif Redakan Pedas, Salah Satunya Minuman Asam

Bukan berarti indra perasa akan mati. Hal ini dikarenakan, capsaicin menstimulasi tubuh seperti halnya panas.

3. Makanan Pedas Menyebabkan Asam Lambung

Salah satu mitos makanan pedas adalah dapat menyebabkan asam lambung. Padahal penyakit asam lambung enggak disebabkan oleh makanan pedas.