Find Us On Social Media :

Jadi Cendera Mata PON XX Papua 2021, Apa Itu Noken dan Filosofinya?

Noken Papua merupakan kerajinan tangan berupa tas dan diakui oleh UNESCO.

Mengenal Apa Itu Noken dan Filosofinya

Cara Membuat Noken Papua

Noken adalah buah tangan yang berbentuk tas dan terbuat dari kayu.

Noken juga diartikan sebagai tas tahan lama dan serbaguna yang dapat digunakan untuk menyimpan dan mengangkut barang-barang.

Noken Papua dibuat menggunakan batang atau kulit semak atau pohon dengan ditebang. Kemudian dipanaskan di atas api dan direndam dalam air.

Sisa dari serat kayu dikerigkan kemudian dipintal menjadi tali yang kuat dan diwarnai dengan pewarna alami.

Baca Juga: Mengintip Megahnya Stadion Lukas Enembe, Lokasi Pembukaan PON XX Papua

Tali tersebut diikat dengan tangan untuk membuat kantong jari dengan beragam ukuran dan pola.

Menurut masyarakat Papua, hasil tenunan atau anyaman noken dapat menggambarkan kesabaran, ketelitian, dan rasa indah pembuatnya.

Noken juga terdaftar dalam warisan tak benda UNESCO.

Warisan budaya tak benda merupakan beragam praktik, ekspresi, pengetahuan, ketrampilan, serta instrumen, objek, artefak, dan ruang-ruang budaya.