Find Us On Social Media :

HASIL PON PAPUA: Tuan Rumah Gagalkan Tradisi Emas Futsal Jawa Barat

Pemain Papua merayakan kemenangan atas Jawa Barat di partai final Futsal PON XX Papua dengan skor 4-2.

GridKids.id - Cabang olahraga futsal dalam gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021 telah menghasilkan satu pemenang.

Partai final mempertemukan tim tuan rumah (Papua) dan Jawa Barat, yang usai digelar, Minggu (3/10/2021) sore WIB.

Hasil akhir menunjukan Papua selaku tim tuan rumah berhasil menjadi juara satu dan berhak mengamankan medali emas.

Baca Juga: Suka Main Futsal? Kenali 4 Posisi, Fungsi, dan Tugasnya dalam Permainanan Futsal

Laga ini digelar di Gelanggang Olahraga (GOR) Futsal SP 2 Mimika, Papua.

Tim futsal putra Papua berhasil unggul dan mengalahkan tim Jawa Barat dengan skor akhir 4-2.

Pertandingan antara Papua dan Jawa Barat dihiasi oleh penampilan sederet pemain timnas futsal Indonesia yang berjalan sangat sengit.

Baca Juga: Perbedaan Bilangan, Angka, dan Nomor dan Contohnya Masing-Masing

Futsal PON PAPUA: Tuan Rumah Jadi Juara

Tim Jawa Barat sempat tertinggal terlebih dahulu dengan 2-0.

Namun, memasuki babak kedua, anak-anak Jabar mampu menyamakan kedudukan menjadi 2-2.

Pertandingan berlangsung dengan sengit di mana kedua tim saling menyerang untuk memecah kebuntuan.Namun, tim Papua yang menyandang status tuan rumah seolah mendapat motivasi lebih.

Ardiansyah Runtuboy cs dapat kembali unggul lewat tambahan dua gol yang mengandaskan harapan medali emas untuk Jawa Barat.

Kemenangan 4-2 Papua atas Jabar memastikan kejayaan tim tuan rumah pada gelaran pesta olahraga nasional ke-20 ini.

Sementara itu, Jabar gagal mempertahankan pencapaian ketika berhasil meraih emas pada PON edisi 2016.

Baca Juga: Presiden Jokowi Resmi Buka PON XX Papua, Ini Potret Kemeriahan Upacara Pembukaan

Torehan Medali Cabang Olahraga Futsal

Medali emas tahun ini pun jatuh ke tangan tim futsal Papua yang dipenuhi segudang pemain berbakat.

Sebelum Papua memastikan torehan raihan medali emas, cabang olahraga futsal menampilkan duel perebutan medali perunggu.

Laga ini mempertemukan tim Jawa Timur dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Hasilnya, Jatim yang sempat mengalahkan Jabar di fase grup, gagal meraih medali usai takluk dari NTB.

Perebutan Medali Perunggu:

Jawa Timur 1-5 Nusa Tenggara Barat

Perebutan Medali Emas:

Papua 4-2 Jawa Barat

Baca Juga: Menjadi Ajang Unjuk Gigi, Inilah 4 Pemain Timnas Indonesia Alumni PON, Siapa Saja?

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.