Find Us On Social Media :

Mengobati Amandel dengan Cara Alami, Salah Satunya dengan Beristirahat yang Cukup

Mengobati amandel dengan cara alami salah satunya dengan minum banyak air.

GridKids.id - Tahu enggak? Radang amandel dapat menyerang anak-akan dan orang dewasa, lo.

Biasanya baik anak-anak maupun orang dewasa langsung takut untuk dioperasi amandel. Padahal enggak semua orang perlu menjalani operasi amandel.

Biasanya operasi hanya menjadi cara terakhir untuk mengatasi amandel.

Baca Juga: Dijamin Ampuh, Cara Menghilangkan Bekas Luka yang Menghitam, Gunakan 5 Bahan Alami Ini

Terdapat sejumlah cara alami yang dapat ditempuh untuk mengobati amandel.

Dikutip dari hellosehat.com berikut ini cara alami yang dapat mengobati amandel.

Apa saja, ya, Kids?

1. Makan Makanan yang Lembut

Radang amandel biasanya membuat malas makan karena sulit menelan. Cara menyiasatinya dengan mengonsumsi makanan yang mudah ditelan, lembut, dan berkuah.

Makanan yang lebut, seperti nasi tim, kentang tumbuk, sup, dan bubur dapat menjadi pilihan.

Sebaiknya menghindari makanan pedas dan gorengan, soalnya dapat membuat amandel dan tenggorokan semakin iritasi.

2. Minum Obat Pereda Nyeri

Salah satu cara alami mengobati amandel adalah dengan minum obat pereda nyeri.

Baca Juga: Bukan dengan Bahan Kimia, Ini Cara Menjaga Kesehatan Mata Menggunakan Bahan Alami

Minum obat pereda nyeri jika rasa sakit tenggorokan sudah enggak tertahankan, seperti ibuprofen dan paracetamol.

Berkonsultasi dengan dokter juga dianjurkan ketika ingin mengonsumsi obat pereda nyeri, Kids.

3. Berkumur dengan Air Garam

Berkumur dengan air garam dapat membantu redakan peradangan dan rasa nyeri di tenggorokan karena amandel membengkak.

Caranya cukup sederhana, siapkan satu gelas air hangat dan larutkan 1 sendok teh garam. Kumur-kumur larutan garam sambil mendongak selama kira-kira 30 detik.

Buang airnya dan jangan ditelan. Kamu dapat berkumur hingga dua kali sehari atau ketika tenggorokan sakit.

4. Istirahat

Sebaiknya istirahat terlebih dahulu ketika amandel meradang. Soalnya, dengan beristirahat dapat mempercepat proses penyembuhan.

Baca Juga: Ampuh dan Alami, Inilah 6 Jenis Tanaman Pengusir Nyamuk yang Banyak Dicari

Tubuh yang mengalami infeksi membutuhkan banyak energi untuk melawa bakteri. Usahakan untuk enggak melakukan kegiatan yang berlebih sampai sembuh.

5. Banyak Minum

Untuk menjaga tenggorokan dan amandel supaya tetap lembab dengan banyak minum. Amandel yang kering akan terasa semakin perih.

Minum dengan air hangat supaya tenggorokan lebih tenang. Sedangkan untuk meredakan nyeri, minum dengan air dingin.

Nah, itulah beberapa cara alami mengobati amandel, Kids.

 

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.