GridKids.id - Kompetisi Liga Inggris sudah memasuki pekan ke-7 yang akan berlangsung 2-3 Oktober 2021.
Minggu ini, Premier League menyajikan laga laga bigmatch yang mempertemukan Liverpool vs Manchester City.
Duel panas antara kedua tim ini rencana akan dimainkan di Anfield Stadium, Minggu, 3 Oktober pukul 22:30 WIB.
Baca Juga: Usai Mengalahkan Chelsea, Manchester City Fokus Pada 2 Big Match Berikutnya Ini
Liverpool belum merasakan kekalahan sama sekali dalam melakoni musim 2021/22.
The Reds ada di dalam tahap top performance. Terakhir, mereka menggulung FC Porto 5-1 di ajang Liga Champions.
Sedangkan, Man City baru saja mengalami kekalahan atas tim bertabur bintang, PSG, di Liga Champions.
Di Premier League, pekan lalu The Citizens berhasil membekuk Chelsea di Stamford Bridge dengan skor tipis, 1-0.
Baca Juga: Apa Itu Bilangan Genap dan Ganjil? Ini Pengertian dan Perbedaannya
Jadwal Liga Inggris 21/22 Pekan Ini
Sedangkan, Manchester United akan sangat berambisi untuk melanjutkan kebangkitannya di Liga Inggris.
The Red Devils baru saja mengakhiri tiga kekalahan beruntun di semua kompetisi setelah menang 2-1 atas Villarreal dalam lanjutan Grup F Liga Champions.
Anak asuh Ole Gunnar Solskjaer akan menghadapi Everton pada matchday ketujuh Liga Inggris, Sabtu, 2 Oktober pukul 18:30 WIB.
Pada matchday ke-6, Cristiano Ronaldo dkk dipermalukan oleh Aston Villa dengan skor 1-0 di kandangnya sendiri.
Baca Juga: Liga Champions: Hal Menarik Man United vs Villarreal, 3 Rekor Baru CR7 dan Peran Krusial De Gea
Nah, untuk The Blues Chelsea, mereka juga akan memperbaiki catatan buruknya. Jorginho dkk tentu optimis menghadapi Southampton di laga berikutnya.
Sebelumnya, Chelsea telah mengalami losestreak. Mereka kalah dari Man City Liga Inggris dan Juventus di Liga Champions.
Jadwal Liga Inggris 21/22 Pekan Ini
Sabtu, 2 Oktober 2021
18.30 WIB Manchester United vs Everton
21.00 WIB Burnley vs Norwich City
21.00 WIB Chelsea vs Southampton
21.00 WIB Leeds United vs Watford
21.00 WIB Wolves vs Newcastle United
23.30 WIB Brighton & Hove Albion vs Arsenal
Minggu, 3 Oktober 2021
20.00 WIB Crystal Palace vs Leicester City
20.00 WIB Tottenham Hotspur vs Aston Villa
20.00 WIB West Ham vs Brentford
22.30 WIB Liverpool vs Manchester City
Baca Juga: Liga Champions: Formasi 'Nyeleneh' Juventus Racikan Allegri Bikin Chelsea Bertekuk Lutut
-----