Find Us On Social Media :

Wajib Tahu, Ini yang Enggak Boleh Dilakukan saat Memelihara Burung dalam Sangkar

Jangan lakukan beberapa hal ini ketika memelihara burung dalam sangkar, apa saja?

1. Hanya menyiapkan satu tempat untuk bertengger

Ketika kamu memelihara burung dalam sangkar, sebaiknya menyiapkan tempat bertengger lebih dari satu.

Menyiapkan hanya satu tempat bertengger akan berdampak burung mengalami pododermatitis dan bumblefoot.

Pododermatitis ialah penyakit pada kulit tungkai belakang, bumblefoot merupakan kerusakan pada kaki.

Burung yang diletakkan dalam sangkar membutuhkan tiga atau lebih tempat bertengger  agar nyaman.

Baca Juga: Sejarah Burung Merpati Sebagai Burung Pengirim Pesan, Sudah Dilakukan Sejak Ribuan Tahun Lalu

2. Tempat bertengger berbahan plastik

Bukan hanya jumlahnya, bahan tempat bertengger juga harus diperhatikan.

Hindari menggunakan plastik dan permukaan yang rata untuk dijadikan tempat bertengger.

Tempat bertengger seperti ini akan menjaga burung dari stagnasi darah.