GridKids.id - Kids, pada artikel ini kita akan membahas mengenai kepahlawanan.
Lebih tepatnya, mengisi peta pikiran teks 'Ki Hajar Dewantara'. Materi ini berdasarkan buku tematik kelas 4 SD tema 5.
Pada buku tematik tersebut terdapat sebuah teks dan empat pertanyaan yang berkaitan untuk mengisi peta pikiran.
Setelah membaca teks 'Ki Hajar Dewantara' diharapkan dapat mengisi peta pikiran sesuai dengan teks tersebut.
Baca Juga: Menjawab Pertanyaan Berdasarkan Teks 'Gusnadi Wiyoga', Materi Kelas 4 SD Tema 5
Nama asli Ki Hajar Dewantara adalah Raden Mas Suwardi Suryaningrat. Beliau lahir di Yogyakarta pada tanggal 2 Mei 1889.
Untuk lebih jelasnya, simak informasi berikut ini untuk mengisi peta pikiran teks 'Ki Hajar Dewantara', materi kelas 4 SD tema 5.
Mengisi Peta Pikiran Teks 'Ki Hajar Dewantara'
Ki Hajar Dewantara menamatkan pendidikan dasar di Yogyakarta dan sempat melanjutkan pendidikannya di Stovia.
Stovia merupakan sekolah kedokteran di Jakarta yang didirikan khusus untuk orang Indonesia.
Kemampuannya berbahasa Belanda digunakan untuk menuliskan kritikan terhadap pemerintahan Belanda.
Pada tanggal 3 Juli 1922, Ki Hajar Dewantara mendirikan Perguruan Taman Siswa, yaitu sekolah nasional pertama bagi rakyat Indonesia.
Baca Juga: Contoh Penerapan Garis Sejajar dan Garis Berpotongan dalam Kehidupan Sehari-hari, Kelas 4 SD Tema 5
Jasa Ki Hajar Dewantara sangat besar dala dunia pendidikan. Beliau mendapat gelar "Bapak Pendidikan Nasional" dan tanggal lahirnya 2 Mei diperingati sebaga Hari Pendidikan Nasional.
Beberapa pertanyaan untuk mengisi peta pikiran teks 'Ki Hajar Dewantara':
1. Apa jasa Ki Hajar Dewantara bagi bangsa Indonesia?
Jawaban: Ki Hajar Dewantara telah berjasa meletakkan dasar pendidikan bagi bangsa Indonesia.
Taman Siswa merupakan bentuk nyata perjuangan melawan penjajah karena ia yakin bahwa pendidikan akan membantu melawan penjajah dan mencapai kemerdekaan bangsa.
2. Mengapa Ki Hajar Dewantara dikenal sebagai Bapak Pendidikan?
Jawaban: Gelar Bapak Pendidikan Nasional disematkan kapada beliau karena kepedulian yang sangat tinggi pada pendidikan.
Ki Hajar Dewantara mendirikan Taman Siswa yang merupakan pendidikan rasa kebangsaan kepada peserta didik supaya mereka memiliki rasa cinta pada bangsa dan tanah air serta berjuang untuk memperoleh kemerdekaan.
3. Sikap apa yang dapat kita contoh dari Ki Hajar Dewantara?
Jawaban: Sikap yang dapat dicontoh dari Ki Hajar Dewantara adalah rela berkorban, cinta tanaha air, jiwa persatuan dan kesatuan, semangat nasionalisme yang tinggi, dan selalu mengedepankan kepentingan bersama.
4. Dapatkah kamu bayangkan, apa yang akan terjadi dengan Indonesia jika tidak ada Ki Hajar Dewantara?
Jawaban: Sebagai bapak pendidikan nasional beliau telah meletakkan dasar-dasar pendidikan yang menjadi dasar saat ini.
Baca Juga: Menjawab Pertanyaan dari Teks 'Mahapatih Gajah Mada', Materi Kelas 4 SD Tema 5
Jika tidak ada Ki Hajar Dewantara mungkin pendidikan di negara ini tidak seperti yang ada saat ini.
Ki Hajar Dewantara merupakan pahlawan pendidikan Indonesia, berkat beliau kita bisa bersekolah seperti sekarang.
Nah, itulah peta pikiran teks 'Ki Hajar Dewantara', materi kelas 4 SD tema 5.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.