GridKids.id - Keberadaan nyamuk di rumah membuat enggak nyaman karena dapat menjadi perantara berbagai penyakit.
Nyamuk bisa menularkan penyakit seperti malaria, kaki gajah, demam berdarah hingga chikungunya.
Untuk itu keberadaan nyamuk harus dibasmi, ternyata ada enam tanaman pengusir nyamuk, lo.
Baca Juga: 5 Makanan dan Minuman Alternatif yang Aman Dikonsumsi bagi Penyandang Sakit Maag, Sudah Tahu?
Yap, dibandingkan menggunakan bahan kimia, lebih baik usir nyamuk dengan tanaman agar alami.
Selain itu, tanaman juga dapat membuat ruangan terlihat lebih asri dan indah.
Lalu, apa saja tanaman yang ampuh usir keberadaan nyamuk, ya?
1. Tanaman Lavender
Bunga yang khas dengan warna ungu ini mempunyai aroma kuat yang enggak disukai nyamuk.
Kamu bisa meletakkan lavender di luar maupun dalam ruangan. Namun kalau menempatkannya di dalam ruangan, pastikan tanaman ini terkena sinar matahari, ya!
Minyak atau lilin aromatherapy yang beraroma lavender juga ampuh mengusir nyamuk.
Baca Juga: Kenalan dengan Ageratum, Bunga Hias Cantik yang Bermakna Harapan Panjang Usia
2. Serai
Tanaman serai mampu mengusir nyamuk di rumah.
Serai memiliki wangi kuat yang enggak disukai oleh nyamuk.
Untuk cara penggunaan serai, cukup dengan meletakkannya di dalam ruangan.
Kamu juga bisa masukkan serai ke dalam vas agar lebih mudah dan tambah cantik.
3. Catnip
Tanaman catnip bisa kamu letakkan di halaman rumah agar nyamuk enggak bisa berkeliaran.
Tanaman yang paling disukai kucing ini dapat tumbuh tinggi, maka dari itu, kamu harus rutin untuk memotongnya agar tetap terlihat rapi.
4. Kemangi
Kemangi merupakan salah satu tanaman yang sering dijadikan lalapan ketika makan pecel ayam atau lainnya.
Namun, meletakkan kemangi di rumah juga memiliki manfaat yang luar biasa karena aroma tanaman kemangi yang kuat, nyamuk kurang menyukainya
Jika berencana menanam kemangi di pekarangan rumah, pastikan tanah yang digunakan memiliki kelembapan, kesuburan dan mendapatkan sinar matahari, Kids.
Baca Juga: Mengenal Bunga Salvia, Tanaman Hias yang Bisa Bantu Turunkan Panas
5. Pelargonium
Pelargonium atau umum dikenal "tanaman nyamuk" merupakan tanaman yang menyerupao pakis.
Tanaman ini menganduk minyak serai yang wangi dan juga memiliki aroma lemon.
Wewangian tersebut bisa mengusir nyamuk dan mencegahnya berkeliaran, Kids.
6. Rosemary
Serupa lavender, rosemary juga mengeluarkan aroma yang harum. Namun, nyamuk enggak menyukainya sehingga tanaman ini cocok untuk mengusirnya secara alami.
-----
Ayo kunjungi adjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.