Find Us On Social Media :

Enggak Dianjurkan, Ketahui Dampak Buruk Kebiasaan Minum Sambil Berdiri, Apa Saja?

Minum air sambil berdiri enggak dianjurkan karena berdampak buruk bagi tubuh.

GridKids.id - Minum air sambil berdiri enggak dianjurkan lo, Kids.

Selain enggak sopan, minum sambil berdiri juga memiliki dampak buruk bagi kesehatan tubuh.

Salah satu cara menjaga kesehatan adalah dengan minum air putih, namun jika cara minum atau posisi tubuh saat minum salah maka akan berbahaya bagi kesehatan.

Dianjurkan minum dengan posisi duduk. Berikut ini beberapa dampak buruk bagi kesehatan tubuh dari kebiasaan minum sambil berdiri.

Baca Juga: Jangan Panik, Begini Cara Mengatasi Demam di Rumah, Salah Satunya Banyak Minum Air

1. Mengganggu Saluran Pencernaan

Kebiasaan minum sambil berdiri dapat mengganggu saluran pencernaan. Jika minum dengan berdiri, air akan mengalir melewati usus dan langsung jatuh ke dinding perut.

Hal tersebut dapat mengakibatkan kerusakan sistem pencernaan dalam jangka panjang.

Soalnya, memengaruhi sekaligus menyebabkan kerusakan saluran pencernaan dan dinding perut.