Find Us On Social Media :

Wow! Rich Brian Ditunjuk Jadi Brand Ambassador FIFA22 dan Akan Tampil dengan Pemain Chelsea

Rich Brian akan menjadi brand ambassador dari EA Sports FIFA22.

GridKids.id - Kids, siapa di sini yang gemar bermain video game sepak bola EA Sports FIFA?

Dalam peluncuran game FIFA22, pihak Electronic Arts (EA Sports) telah mengumumkan brand ambassador mereka.

Ternyata, sosok brand ambassador dari FIFA22 merupakan sosok populer yang berasal dari Indonesia, lo.

Baca Juga: Bangga! Rich Brian dan NIKI Ikut Ramaikan Soundtrack 'Shang-Chi' dari Marvel Studios

Musisi sekaligus rapper muda Indonesia yang berkarier di Negeri Paman Sam, Rich Brian, akan menjadi brand ambassador dari EA Sports FIFA.

Ia akan berpartisipasi dalam sejumlah event termasuk di game FIFA22, FIFA Online 4, dan FIFA Mobile.

EA akan menggelar online launch party game FIFA22 pada 30 September 2021 mendatang.

Event ini direncanakan akan dimulai pukul 18.00 yang bisa disaksikan lewat akun Facebook resmi EA Games Asia Pacific.

Baca Juga: Apa Itu Bilangan Genap dan Ganjil? Ini Pengertian dan Perbedaannya