Find Us On Social Media :

Bisa Ketahui Perasaan Peliharaan Kesayangan, Ini Arti dari 5 Gerakan Ekor Kucing

Arti Gerakan Ekor Kucing

3. Melilitkan Ekor ke Tubuh Manusia

Sama seperti manusia yang menyapa dengan jabat tangan atau pelukan, melilitkan ekor ke tubuh kita cara kucing menyapa.

Sementara untuk sesama, kucing sering kali melilitkan ekornya dengan kucing lainnya. Ini menunjukkan keinginan kucing untuk berinteraksi.

Baca Juga: Bikin yang Lihat Jadi Gemas, Begini Gaya Kucing yang Sedang Foto Selfie, Mana Favoritmu?

4. Bergerak Cepat

Ekor kucing bisa digunakan sebagai tanda, lo. Ekor kucing yang tegak atau meliuk-liuk adalah tanda dari suasana hatinya.

Kucing menggerakan ekor ke kanan dan kiri dengan cepat adalah tanda sedang sebal.

Kalau kucing sudah memukul-mukulkan ekornya, itu tanda dia mulai marah dan ngambek.

5. Membanting Ekor

Kalau kucing "membanting-banting" ekornya ke permukaan, artinya mereka sedang merasa terganggu, kesal atau marah.

Nah, kalau kita sedang mengelusnya tapi kucing merespons dengan membanting-banting ekornya, artinya mereka ingin kita berhenti.

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.