Find Us On Social Media :

Tips Ampuh Menyimpan Roti Tawar Supaya Enggak Berjamur dan Awet, Salah Satunya dengan Perhatikan Suhu Penyimpanan

Roti tawar jika enggak disimpan dengan tepat akan mudah berjamur dan enggak awet.

Tips Menyimpan Roti Tawar Supaya Enggak Berjamur dan Awet

Beberapa tips di bawah ini bisa dicoba untuk menyimpan roti tawar supaya enggak berjamur dan awet, Kids.

1. Simpan di Freezer

Kids, disarankan untuk menyimpan roti tawar di dalam freezer bukan chiller. Soalnya pendinginan menyebabkan retrogradasi.

Retrogradasi merupakan proses di mana roti mengalami rekristalisasi dan menjadi keras. Kamu dapat mengiris roti sebelum menyimpan dalam plastik ziplock.

2. Disimpan di Microwave

Jika roti mulai menurun kualitasnya dan keras, masukkan dalam microwave selama 10 detik.

Baca Juga: Belum Banyak yang Tahu, Manfaat Menyikat Lidah bagi Kesehatan Salah Satunya Meningkatkan Pencernaan

Tempatkan roti di atas tisu dapur lembap untuk melunakkannya sebelum masuk oven atau toaster.

Hal tersebut akan melembutkan bagian dalam roti. Kamu juga bisa menghilangkan pinggiran roti yang keras dengan pisau.

3. Membungkus Roti

Salah satu cara menyimpan roti dengan aluminium foil atau plastik untuk menahan kelembapannya.