Pertanyaan:
1. Siapakah tokoh utama pada cerita tersebut?
Jawaban: Romi
2. Permasalahan apakah yang timbul pada cerita tersebut?
Jawaban: Ketika sudah mulai masuk musim hujan, biasanya mulai juga musim demam berdarah.
Hal tersebut disebabkan karena banyak genangan air dan kondisi lingkungan yang kurang bersih.
3. Bagaimanakah pemecahan masalah berdasarkan cerita tersebut?
Jawaban: Warga Kelurahan Mekarjaya Depok, tempat Romi si tokoh utama tinggal, mengadakan kerja bakti membersihkan lingkungan yang dipelopori oleh Pak RT.
Baca Juga: Rangkuman Kelas 4 SD, Hak dan Kewajiban Terhadap Lingkungan dan Sumber Energi
Hal ini bermaksud untuk menghindari wabah demam berdarah yang datang ketika musim hujan.
Kegiatan ini dilakukan bergotong royong antara semua warga, dari mulai membersihkan selokan, mengumpulkan sampah, hingga merapikan dan membersihkan rumput-rumput liar yang ada di sekitar lingkungan RT 03.