Find Us On Social Media :

Komentar Juergen Klopp Usai Wonderkid Liverpool, Harvey Elliott, Alami Cedera Parah

Komentar Juergen Klopp usai wonderkid Liverpool, Harvey Elliott, alami cedera parah.

GridKids.id - Laga pekan keempat Liga Inggris 2021-2022 mempertemukan Liverpool kontra Leeds United.

Duel antara The Reds dan The Whites tersebut tersaji di Stadion Elland Road, Minggu (12/9/2021) malam WIB.

Liverpool meraih kemenangan dengan skor telak 3-0 dan mengemas 3 poin penuh di kandang lawan.

Baca Juga: Profil Tim dan Prediksi Grup B Liga Champions Musim 21/22: Liverpool Diunggulkan

Selain kabar baik atas kemenangan The Reds, momen ini sekaligus memberikan kabar buruk bagi para Liverpudlian.

Pasalnya, nasib malang menimpa wonderkid Liverpool, Harvey Elliott, kala bertanding melawan Leeds United semalam. 

Sang pemain mengalami cedera parah usai mendapat tekel keras dari bek Leeds United, Pascal Struijk.

Baca Juga: Apa Itu Bilangan Genap dan Ganjil? Ini Pengertian dan Perbedaannya

Wonderkid Liverpool: Harvey Elliott, Alami Cedera Parah

Dalam tayangan ulang, Struijk (pemain yang menekel Elliott) mencoba memotong bola yang dibawa oleh Elliott.

Pascal Struijk melakukan tekel dengan dua kaki dari belakang yang berubah menjadi momen horor bagi Harvey Elliott

Tekel dari Struijk membuat Elliott berteriak kesakitan dan terus memegangi bagian pergelangan kakinya.

Elliott mendapatkan perawatan cukup lama di lapangan sebelum ditandu keluar oleh tim medis Liverpool.

Pascal Struijk pun membuat permintaan maaf kepada wonderkid berusia ke-18 tahun tersebut. 

"Pada pertandingan ini, sesuatu terjadi dan saya tak pernah mendoakan seorang pemain bisa mengalaminya," tulis Struijk dalam unggahan di Instagram. 

Baca Juga: Sejarah Rivalitas Manchester United dan Liverpool yang Bertajuk The North West Derby

Komentar Juergen Klopp Usai Wonderkid Liverpool, Harvey Elliott

Cedera yang dialami oleh anak asuhnya tentu enggak membuat Juergen Klopp (pelatih Liverpool) tinggal diam.

Pelatih asal Jerman ini pun memberikan komentar mengenai cedera yang dialami oleh Harvey Elliott.

"Ini adalah masalah pada pergelangan kakinya," kata Klopp, dikutip dari laman Sky Sports.

"Apakah saya ingin anak muda seperti dia (Elliott) memiliki pengalaman ini dalam kariernya? Enggak."

"Kami akan bermain sepak bola tanpa dia, tetapi kami akan menunggunya juga karena dia adalah pemain top."

"Saya melihat situasinya. Saya bisa melihat kakinya tidak berada di tempat yang tepat."

Speed recovery for Harvey Elliott!

Baca Juga: Profil Steven Gerrard Legenda dari Liverpool Football Club, Pahlawan di Istanbul 2005

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.