Find Us On Social Media :

Menjawab Pertanyaan Berdasarkan Teks 'Lani dan Adiknya', Materi Kelas 4 SD Tema 3

Terdapat pertanyaan pada teks 'Lani dan Adiknya', materi kelas 4 SD tema 3.

GridKids.id - Kids, pada artikel ini kita akan menjawab pertanyaan berdasarkan teks "Lani dan Adiknya", materi kelas 4 SD tema 3.

Berdasarkan pada buku tematik, teks "Lani dan Adiknya" menceritakan tentang Lani dan adiknya yang memiliki tanaman di lingkungan rumah.

Berbeda dengan Lani, adiknya jarang menyiram dan memupuk tanaman di rumah.

Baca Juga: Materi Kelas 4 SD, Rangkuman Jawaban Karakteristik Bentang Alam Indonesia

Tanaman juga perlu kita rawat supaya subur. Selain itu, kita juga akan mendapatkan manfaat dari tanaman tersebut.

Berdasarkan buku tematik kelas 4 SD tema 3 terdapat beberapa pertanyaan, kiita akan mencoba menjawab dari teks 'Lani dan Adiknya'.

Berikut ini cara menjawab pertanyaan pertanyaan berdasarkan teks "Lani dan Adiknya", materi kelas 4 SD tema 3.

Menjawab Pertanyaan Berdasarkan Teks "Lani dan Adiknya", Materi Kelas 4 SD Tema 3

Kamu dapat mendiskusikan dengan kelompokmu untuk menjawab pertanyaan berikut ini. Terdapat 8 pertanyaan yang menggunakan kata tanya apa, manakah, dan siapa.

1. Apa yang dilakukan Lani terhadap tanamannya? Jelaskan!

Jawaban: Lani merawat tanamannya. Lani merawat tanamannya dengan menyiram tanaman setiap pagi dan sore hari.

Baca Juga: Apa Perbedaan Laba-Laba dan Kumbang serta Ciri-Cirinya? Materi Kelas 4 SD Tema 3

2. Apa yang dilakukan adik Lani terhadap tanamannya? Jelaskan

Jawaban: Adik Lani lupa merawat tanaman. Berbeda dengan Lani, adik Lani sering lupa untuk menyiram tanamannya. Ia juga jarang memupuk tanaman.

3. Manakah yang menurutmu telah bersikap bijak terhadap tanaman? Lani atau adiknya? Jelaskan jawabanmu!

Jawaban: Lani telah bersikap bijak terhadap tanamannya. Hal tersebut terlihat dari dia merawat dan memelihara tanaman dengan baik.

4. Ketika adik Lani tidak menyiram tanamannya, siapa yang dirugikan? Jelaskan jawabanmu!

Jawaban: Ketika tidak menyiram tanaman maka yang rugi adalah kita sendiri. Hal tersebut mengakibatkan tanaman menjadi mati sehingga halaman rumah menjadi kurang sehat.

5. Ketika adik Lani lupa menyiram tanamannya, apakah dia sudah melaksanakan kewajibannya? Jelaskan jawabanmun!

Jawaban: Adik Lani belum melaksanakan kewajibannya. Salah satu kewajiban terhadap tanaman adalah merawat dengan baik.

6. Ketika Lani menyiram tanamannya, apakah dia sudah melaksanakan kewajibannya? Jelaskan pendapatmu!

Jawaban: Iya, Lani sudah melaksanakan kewajibannya merawat tanaman. Hal tersebut dapat dilihat ketika dia merawat tanaman dengan baik supaya tumbuh subur.

Baca Juga: Apa Saja Hak dan Kewajiban Memelihara Hewan? Materi Kelas 4 SD Tema 3

7. Mengapa memperoleh hak untuk mendapatkan tanaman subur itu penting?

Jawaban: Karena tanaman yang subur bisa dimanfaatkan oleh manusia.

8. Mengapa melakukan kewajiban untuk merawat tanaman itu penting?

Jawaban: Melakukan kewajiban merawat tanaman sangat penting karena tanaman dapat menyehatkan lingkungan dan memperindah halaman.

Nah, itulah jawaban dari teks 'Lani dan Adiknya', materi kelas 4 SD tema 3.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.