GridKids.id - Kids, apakah kamu tahu contoh-contoh dari majas personifikasi dan pengertiannya?
Gaya bahasa atau majas banyak digunakan dalam berbagai jenis teks. Nah, salah satu jenis majas yang sering digunakan adalah majas personifikasi.
Majas atau gaya bahasa penting digunakan ketika kamu sedang menuliskan cerpen, novel, puisi, dan lain sebagainya.
Baca Juga: Contoh-Contoh Majas Hiperbola dan Pengertiannya yang Mudah Dipahami
Dengan menggunakan majas, maka kalimat yang tertulis akan terasa lebih indah, dan bermakna.
Pengertian dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, majas merupakan cara penulisan satu kata dengan menggunakan suatu kiasan.
Kali ini, GridKids akan membahas mengenai contoh majas personifikasi, definisi serta ciri-cirinya. Simak, yuk!
Mengenal Contoh Majas Personifikasi, Definisi Serta Ciri-Cirinya
Definisi Majas Personifikasi:
Personafikasi berasal dari kata persona, yang didefinisikan sebagai aktor, topeng yang digunakan dalam drama, pelaku, dan orang.
Majas personifikasi merupakan gaya bahasa yang mengibaratkan sifat manusia ke dalam benda-benda atau makhluk di luar manusia.
Artinya, majas personifikasi membuat seolah-olah benda mati seakan mempunyai sifat bernyawa atau hidup.
Nah, terdapat beberapa karakteristik dari majas personifikasi yang berupa perumpamaan (pelambangan) benda mati sebagai seseorang atau manusia.
Ciri-ciri majas personifikasi di antaranya adalah personifikasi yang membandingkan benda mati seperti benda hidup.
Biasanya, gaya bahasa yang satu ini berupa sifat atau sikap yang ada dalam diri manusia, dan personifikasi yang melibatkan panca indera.
Baca Juga: Contoh-Contoh Majas Personifikasi: Pengertian dan Ciri-Ciri
Contoh Majas Personifikasi
Berikut beberapa contoh kalimat majas personifikasi:
1. Hujan itu menari-nari di atas genting.
2. Sinar matahari pagi memberikan semangat untuk menjalani hari.
3. Badai mengamuk dan merobohkan rumah penduduk.
4. Bulan tersenyum kepada bintang.
5. Burung-burung bernyanyi dengan sangat merdu.
6. Udara malam terasa dingin dan menusuk sampai ke tulang.
7. Sepasang mata boneka itu menatapku tajam di kegelapan.
8. Mobil pemadam kebakaran meraung-meraung di tengah pagi buta.
Baca Juga: Perlu Diketahui, Ini Penerapan dan Contoh Pemenggalan Kata, Apa Saja?
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.