Find Us On Social Media :

5 Fakta Zodiak Aquarius, dari Arti Lambang sampai Karakternya

Fakta Zodiak Aquarius

GridKids.id - Kids, tahukah kamu apa saja fakta zodiak Aquarius?

Yap! Setiap zodiak tentu punya karakter dan keunikannya sendiri-sendiri, termasuk kelebihan dan kekurangannya.

Orang yang berzodiak Aquarius adalah mereka yang lahir pada tanggal 21 Januari sampai 20 Februari.

Menurut astrologi, Aquarius adalah zodiak ke 11.

Baca Juga: Royal dan Enggak Perhitungan, 4 Zodiak Ini Dikagumi Banyak Orang, Kamu Termasuk?

Selama ini, orang-orang berzodiak ini dikenal sebagai pribadi yang bebas dan enggak suka dikekang. Hmm... apakah benar?

Yuk, sekarang kita cari tahu apa saja fakta-fakta dari zodiak ini! 

1. Lambang Aquarius

Zodiak Aquarius digambarkan sebagai pembawa air. Hal ini punya makna cinta damai dan spiritualis, Kids.

Enggak heran kalau mereka punya karakter yang ramah dan mudah bergaul.

Meski air jadi lambangnya, tapi sebenarnya elemen zodiak ini adalah udara, lo.

Baca Juga: Menyukai Kebebasan, 4 Zodiak Ini Terkenal Paling Enggak Bisa Diatur, Kamu Salah Satunya?

2. Mandiri

Aquarius dikenal sebagai pribadi yang mandiri, nih.

Mereka enggak suka bergantung atau merepotkan orang lain. Sebisa mungkin, mereka akan mengerjakan semuanya tanpa meminta bantuan.

Hal ini membuat mereka juga jadi pekerja keras. 

3. Suka Kebebasan

Jadi orang yang mandiri dan bisa melakukan semua sendiri, Aquarius jadi enggak suka dikekang.

Yap! Zodiak ini sangat menyukai kebebasan.

Aquarius enggak akan tahan dengan berbagai peraturan yang membuat mereka merasa terjebak.

Baca Juga: Enggak Disadari, Ternyata Ini Bakat Terpendam yang Dimiliki Tiap Zodiak, Aquarius Cocok Jadi Desainer

4. Pandai Bergaul

Kelebihan lain dari Aquarius adalah mereka pandai bergaul.

Mereka selalu punya bahan obrolan seru dan tahu bagaimana cara memperlakukan orang-orang di sekitarnya.

5. Susah Percaya

Meski mudah akrab dengan orang, sebenarnya zodiak ini susah percaya pada orang lain, lo!

Makanya, butuh waktu lama agar Aquarius bisa benar-benar percaya pada seseorang. 

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.