Profil dan Perjalanan Karier
Kak Harini memiliki nama lengkap Harini Merly Betrix Sondakh yang lahir di Manado pada 19 September 1995. Kak Harini juga merupakan seorang model sekaligus presenter sebelum terjun di dunia akting. Kak Harini mengawali kariernya sebagai seorang Miss Indonesia pada 2018 dan berhasil menjadi juara 2 atau runner up yang mewakili Sulawesi Utara, Manado.
Baca Juga: Profil Anneth Delliecia, Eks Indonesian Idol Junior yang Kian Populer Saat itu, Kak Harini mulai melebarkan sayapnya di dunia hiburan sebagai seorang model dan presenter.
Enggak sampai situ saja, Kak Harini mencoba peruntungannya sebagai seorang artis dengan film dan sinetron yang ia perankan.
Adapun debut filmnya yang berjudul Toko Barang Mantan (2020) yang juga diperankan oleh Kak Reza Rahadian. Selain itu, namanya melambung tinggi lewat sinetron Putri Untuk Pangeran (2020) sebagai Citra.