Find Us On Social Media :

Mudah Dilakukan di Rumah, Ini Cara Membuat Aglonema Cepat Tumbuh Tunas

Gunakan cara ini untuk membuat tunas aglonema cepat tumbuh, sudah tahu?

 

GridKids.id - Aglonema merupakan salah satu tanaman yang diminati banyak orang karena bentuk dan corak warna yang indah, Kids.

Memiliki aglonema di rumah pasti menginginkan tumbuh banyak tunas.

Ketika tunas aglonema melimpah bisa dimanfaatkan untuk memperbanyak tanaman yang satu ini.

Namun, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan supaya tunas aglonema cepat tumbuh.

Baca Juga: Jangan Salah Lagi, Ini Cara Menyiram Aglonema yang Tepat agar Tumbuh Subur

 

Apa saja yang perlu diperhatikan agar tunas aglonema tumbuh? Yuk, kita cari tahu, Kids.

1. Menggunakan pot yang sesuai ukuran aglonema

Membuat aglonema cepat memiliki tunas ialah sesuaikan ukuran pot dengan besaran aglonema, Kids.

Jika aglonema memiliki ukuran kecil maka bisa menggunakan pot berukuran kecil.

Pot yang besar akan membuat akar aglonema menjadi panjang hingga memenuhi pot bagian bawah.

Baca Juga: Ini Jenis-Jenis Aglonema yang Populer tahun 2021

Ini karena pot yang kurang besar membuat aglonema akan memanjang akarnya dan enggak bisa bertunas.

Ketika pot sesuai ukurannya maka aglonema bisa memiliki tunas yang banyak.

2. Media tanam memiliki mengandung pupuk kandang

Menginginkan aglonema memiliki tunas maka harus menggunakan media tanam yang mengandung pupuk kandang atau kotoran hewan, Kids.

Media tanam yang enggak memiliki kandungan pupuk kandang akan sulit mendapatkan tunas baru, Kids.

Ini karena, pupuk kandang banyak mengandung unsur yang dibutuhkan tanaman.

Media tanam aglonema juga bisa dicampurkan dengan dua bagian sekam, satu bagian tanah, dan setengah pupuk kandang.

Baca Juga: Aglonema Tak Bertunas? 5 Hal Ini Bisa Jadi Penyebabnya, Cek Tanaman Aglonemamu Sekarang!

3. Letakkan aglonema di tempat yang teduh

Jika kamu menginginkan aglonema tumbuh tunas, sebaiknya letakkan di tempat yang teduh.

Jika tanaman aglonema sudah diletakkan di tempat teduh, kamu bisa memindahkan ke tempat yang lebih teduh.

Ini dimaksudkan agar aglonema tumbuh segar sehingga cepat tumbuh tunas, Kids.

Nah, itu tadi cara menumbuhkan tunas aglonema, cara itu mudah dilakukan di rumah. 

 

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.