Find Us On Social Media :

Tikus Kapok Balik Lagi, 5 Bahan Sederhana Ini Ampuh Atasi Tikus Membandel di Rumah

Cara ampuh mengusir tikus di rumah.

 

3. Cangkang Telur

Cangkang telur memang memiliki banyak fungsi, Kids.

Cangkang telur mengandung kalsium apat membasmi tikus dan kecoak.

Caranya cukup bersihkan cangkang telur dan keringkan. Setelah kering, hancurkan cangkang telur sampai menjadi bubuk.

Lalu taburkan cangkang telur pada area atau tempat yang dilintasi oleh tikus.

4. Teh Kantung Bekas

Apakah kamu sering minum secangkir teh?

Setelah minum teh, kantung teh yang telah dipakai sebaiknya jangan langsung dibuang.

Dengan kantung teh bekas, kamu bisa mengusir keberadaan tikus, lo.

Langkah yang dilakukan adalah cukup sederhana dengan menyimpan kantung teh bekas di sudut ruangan yang sering dilalui tikus.

Kantung teh yang masih cukup basah mempunyai aroma yang lebih kuat dibandingkan dengan yang kering.

Baca Juga: Penyebab Tikus Sering Datang ke Rumah, Bukan Hanya Ada Sumber Makanan

5. Lavender

Bunga lavender dikenal dengan wanginya yang khas bahkan sering dijadikan aroma esensial.

Enggak hanya itu, bunga lavender juga memiliki corak dan warna yang cantik.

Bahkan aromanya dapat mengusir nyamuk, lo.

Selain itu bunga lavender juga bisa digunakan untuk mengusir tikus karena enggak suka dengan aromanya.

Jadi, kalau kita memiliki tanaman lavender, tikus bakalan menjauh, deh.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.