Find Us On Social Media :

Bukan untuk Memasak saja, Ini Manfaat Lain dari Daun Pandan yang Belum Diketahui Orang

Daun pandan sering digunakan untuk memasak, kenali manfaat dari daun pandan.

  1. Mencegah arthritis dan pereda nyeri sendi

Mengonsumsi daun pandan sangat bermanfaat untuk mencegah arthritis dan pereda nyeri sendi, Kids.

Ini karena, daun pandan kaya akan kandungan fitokimia yang berfungsi meredakan nyeri sendi akibat peradangan.

  1. mengurangi risiko sakit jantung

Daun pandan juga bermanfaat untuk mengurangi risiko sakit jantung yang bisa terjadi pada siapa saja.

Baca Juga: Punya Aroma yang Sedap, Siapa Sangka 3 Bahan Alami Ini Ampuh Usir Lalat di Rumah

Ini karena daun pandan dapat mengurangi risiko pengembangan aterosklerosis, serta penyempitan arteri jantung karena penumpukan plak.

  1. Menjaga gula darah

Mengonsumsi daun pandan sangat efektif menjaga atau mengontrol gula darah terlebih setelah makan.

Beberapa penelitian menujukan orang yang mengonsumsi daun pandan memiliki gula darah yang rendah dibandingkan yang enggak mengonsumsi.

Selain itu, daun pandan juga digunakan untuk mengatasi luka bakar ringan, sengatan matahari, dan masalah kulit lainnya, Kids.