Find Us On Social Media :

Isi Jawaban kelas 6 Tema 2, Contoh Kegiatan dan Perbedaan yang Ada terkait Persatuan dan Kesatuan

Contoh Kegiatan dan Perbedaan yang Ada terkait Persatuan dan Kesatuan.

Contoh kegiatan dan perbedaan

- Saling menghormati, menghargai serta enggak menganggu orang yang berbeda keyakinan dalam menjalankan ibadahnya, merupakan contoh kegiatan dan perbedaan, Kids.

- Selain itu, contoh kegiatan dan perbedaan selanjutnya ialah saling membantu antar tetangga atau teman yang sedang mengalami musibah tanpa memandang perbedaan agama, suku, budaya.

- Menjalin komunikasi atau bergaul dengan siapa saja tanpa membedakan agama, suku, budaya.

Baca Juga: Isi Jawaban Kelas 5 Tema 2, Mengisi Peta Pikiran dari Teks “Hari Menanam Pohon

- Melakukan kegiatan kerja bakti di lingkungan merupakan hal baik karena akan terjalin tali persaudaraan sehingga enggak membedakan agama, suku, hingga ras.

- Selain itu, contoh kegiatan dan perbedaan selanjutnya ialah saling menghargai budaya dan ciri khas dari masing-masing daerah di Indonesia.

Manfaat hidup rukun dalam masyarakat

Hidup rukun tanpa memandang perbedaan agama, suku, hingga ras akan menciptakan suasana yang lebih harmonis di tempat tinggal atau lingkungan sekolah.

Manfaat selanjutnya ialah situasi lingkungan akan lebih aman serta tentram ketika hidup rukun serta  menjaga persatuan dan kesatuan.

 Menjaga persatuan dan persatuan akan mempererat tali persaudaraan, akan muncul tengang rasa, saling tolong menolong, memperkokoh persatuan dan kesatuan antar masyarakat, Kids.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.