GridKids.id - Kids, kalau memakai sepatu, maka kamu juga akan memakai kaus kaki di dalamnya.
Hal tersebut dilakukan untuk menyerap kelembapan pada kaki.
Enggak hanya itu saja, memakai kaus kaki juga bisa melindungi dari hal buruk seperti lecet dan benturan lainnya.
Enggak jarang, orang-orang sering memakai kaus kaki terlalu ketat. Padahal ada bahaya kesehatan di balik memakai kaus kaki terlalu ketat.
Baca Juga: Selain Digunakan sebagai Pelindung saat Memakai Sepatu, Kaus Kaki Juga Punya 4 Manfaat Kesehatan Ini
Meski terkesan sepele, memakai kaus kaki yang ketat harus segera dihindari supaya terhindar dari beragam dampak buruk.
Menggunakan kaus kaki yang ketat membuat enggak nyaman. Apabila terus dilakukan dalam waktu yang lama, akan menimbulkan berbagai masalah pada kaki.
Berikut ini dampak buruk yang terjadi ketika memakai kaus kaki terlalu ketat. Apa saja, ya?
1. Menyebabkan Varises
Memakai kaus kaki yang terlalu ketat membuat sirkulasi darah menjadi enggak lancar. Hal tersebut akan berdampak buruk seperti meningkatkan risiko varises.
Bagi penyandang sakit varises, menggunakan jenis kaus kaki yang ketat dapat memperburuk kondisi.
2. Menyebabkan Mati Rasa
Dampak buruk memakai kaus kaki terlalu ketat salah satunya bisa menyebabkan mati rasa.
Sirkulasi darah yang enggak lancar dan kaki bengkak mampu membuat kaki menjadi mati rasa.
Terlebih lagi jika menggunakan kaus kaki dalam waktu yang berjam-jam. Mati rasa yang pada kaki akan menjadi lebih buruk.
3. Mengganggu Sirkulasi Darah
Sirkulasi darah terganggu dan enggak lancar karena penggunaan kaus kaki terlalu ketat.
Ketika sirkulasi darah enggak lancar maka akan merasa enggak nyaman dan kaki akan membengkak.
Oleh sebab itu, kamu dilarang menggunakan kaus kaki dan sepatu ketat dalam waktu yang lama.
4. Menyebabkan Iritasi Kulit
Memakai kaus kaki yang terlalu ketat dapat menyebabkan iritasi kulit, Kids. Pada mulanya hanya meninggalkan bekas pada kulit.
Nah, pada beberapa orang memakai kau kaki terlalu ketat akan menyebabkan kulit kemerahan dan bahkan terasa gatal.
Kondisi tersebut membuat enggak nyaman dan terganggu.
5. Menyebabkan Infeksi Jamur
Dampak buruk memakai kaus kaki terlalu ketat adalah infeksi jamur. Biasanya infeksi jamur terjadi di antara telunjuk dan ibu jari kaki.
Memakai kaus kaki terlalu ketat disertai dengan keringat yang diakibatkan kegiatan sehari-hari membuat kulit menjadi lembap.
Nah, kondisi lembap menjadi penyebab munculnya jamur untuk tumbuh.
6. Munculnya Mata Ikan
Mata ikan merupakan kondisi pada kulit kaki yang mengalami penebalan akibat adanya tekanan dan gesekan.
Meski bukan kondisi yang membahayakan, mata kaki dapat mengganggu kegiatan sehari-hari, Kids.
Baca Juga: Sederhana, Memakai Kaus Kaki Saat Tidur Ternyata Punya Banyak Manfaat yang Sayang untuk Dilewatkan
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.