Find Us On Social Media :

Berbeda dengan Orang Dewasa, Ini Gejala Utama Long COVID-19 pada Anak

Berbeda dengan orang dewasa, salah satu gejala Long COVID-19 pada anak sakit kepala.

Gejala Utama Long COVID-19 pada Anak-Anak

Terdapat pernyataan dari seorang ahli bernama Dr. Rochelle Walensky, yang merupakan direktur Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) di Gedung Putih.

Ia menyatakan bahwa anak-anak dengan gejala Long COVID-19 dalam kurun waktu berminggu-minggu atau berbulan-bulan umumnya akan merasakan kelelahan dan sakit kepala.

Kondisi ini juga terikat keluhan pusing hingga keluhan kognitif yang menimbulkan rasa risau yang sangat memengaruhi suasana hati.

Baca Juga: Seseorang Bisa Terkena Long COVID Setelah Sembuh dari COVID-19, Apakah Long COVID Bisa Menularkan Virus?

Dr. Rochelle Walensky memberikan ulasan bahwa CDC tengah memeriksa kasus Long COVID-19 pada anak-anak.
 
Sejauh ini, penelitian menampilkan kasus Long COVID-19 pada anak-anak cenderung lebih sedikit jika dibandingkan dengan orang dewasa.
 
Diketahui, kasus Long COVID-19 pada anak-anak umumnya hanya terjadi sekitar 2-3 persen saja.