Find Us On Social Media :

Rangkuman Jawaban Ciri Khas Bunga Tulip, Bentuk dan Warnanya, Kelas 3 Subtema 4

Bunga Tulip ternyata enggak berasal dari belanda, tapi dibawa dari Wilayah Asia Tengah dan Asia Barat.

GridKids.id - Kids, bunga tulip enggak berasal dari Belanda, melainkan dari Asia Tengah dan Asia Barat.

Dalam buku tematik kelas 3 SD tema 1 subtema 4, kita diminta tuliskan ciri-ciri bunga tersebut yang ada pada gambar di halaman 162.

Nah, kita cari tahu ciri khas bunga tulip, bentuk dan warnanya, yuk!

Baca Juga: Melimpah di Indonesia, Ternyata Bunga Kenangan Memiliki Manfaat Kesehatan yang Luar Biasa

Keindahan bunga tulip yang tumbuh secara liar di kedua wilayah itu membuat orang Eropa yang menyukainya lalu membawanya pulang ke Eropa untuk dibudidayakan.

Yuk, kenalan lebih jauh dengan bunga yang jadi bunga nasional Belanda ini.

Ciri-ciri bunga tulip:

1. Daun tulip berbentuk lanset atau melebar ke arah pangkal daun, dan meruncing ke ujung daunnya.

2. Daunnya ketika muda berwarna hijau tua, dan berubah warna menjadi kuning ketika masuk musim gugur.

3. Daunnya memiliki bulu halus di bagian bawahnya dengan tulang daun berupa bachidodromus.

Baca Juga: Di Balik Keindahannya, Siapa Sangka 4 Jenis Bunga Ini Juga Bisa Tingkatkan Suasana Hati, Apa Saja?

4. Bunga tulip merupakan bunga yang memiliki banyak warna cantik, tergantung jenis kultivas asalnya.

5. Bunganya tersusun secara spiral, bentuknya merupakan modifikasi dari sistem perbungaan pinaceae.

6. Batang tulip tumbuh dengan tegak, berkayu dengan warna hijau hingga abu-abu tua.

7. Bunga tulip memiliki biji-biji yang dibungkus kapsul kering berbentuk bundar pipih.

8. Bunga ini hanya bisa tumbuh dan berbunga di daerah subtropis yang suhu hariannya enggak lebih dari 16 derajat celcius.

9. Tulip memiliki tinggi sekitar 10-70 cm, sehingga bunga ini bisa digolongkan pada kelompok flora yang tumbuh rendah.

Baca Juga: Bukan Hanya Menampilkan Keindahan, Bunga Teratai Ternyata Juga Memiliki Manfaat untuk Kesehatan

10. Tanama tulip menghasilkan bunga yang memiliki ukuran yang cukup besar, dengan 6 kelopak mahkota daun.

Itulah beberapa ciri-ciri dari bunga tulip yang memiliki beragam warna cantik. Semoga artikelnya bermanfaat, Kids!

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.