GridKids.id - Kasus baru harian positif COVID-19 di Indonesia masih mengalami peningkatan yang cukup tinggi per harinya.
Hal untuk segera mengatasi hal ini adalah dengan cara vaksinasi yang mempunyai manfaat luar biasa bagi tubuh untuk menangkal COVID-19.
Informasi pendaftaran dan langkah untuk mendaftar vaksin COVID-19 tentunya dibutuhkan oleh masyarakat untuk mendapatkan suntikan.
Baca Juga: Ini Efek Samping Vaksin Pfizer pada Tubuh untuk Menangkal COVID-19
Vaksinasi dianggap sebagai menjadi upaya paling ampuh untuk melindungi seseorang dari penyebaran virus corona yang masih meluas.
Untuk memudahkan dan menghindari kerumunan, pendaftaran vaksin COVID-19 saat ini dapat dilakukan secara online/daring.
Berikut informasi link pendaftaran dan langkah untuk mendaftar vaksin COVID-19. Simak ulasannya!
Baca Juga: Tanda Tubuh Terkena COVID-19 di Fase Awal yang Wajib Kita Ketahui
Informasi Link Pendaftaran dan Langkah untuk Mendaftar Vaksin COVID-19:
1. Vaksin.loket.com, melakukan kerjasama resmi dengan Kemenkes RI dan Loket.com menjadi platform pendaftaran vaksin secara daring.
Untuk masyarakat yang tinggal di Provinsi DKI Jakarta, berikut langkah untuk mendaftar vaksin COVID-19:
- Buka website vaksin.loket.com
- Pilih lokasi tempat untuk melakukan vaksinasi
- Pilih tanggal dan jam kedatangan vaksinasi
- Isi data pribadi secara lengkap
- Pendaftaran selesai dan cek e-voucher yang akan dikirim lewat email dan WhatsApp sesuai data yang diisi di data pribadi.
Baca Juga: Perlu Diketahui, Ini Manfaat dan Cara Kerja Vaksin COVID-19 pada Tubuh
Loket.com juga melayani pendaftaran vaksinasi untuk masyarakat di luar wilayah DKI Jakarta. Namun, khusus diluar DKI, lokasi vaksinasi jumlahnya terbatas.
- Buka website vaksin.loket.com
- Pilih provinsi tujuan (Banten, Jabar, Jateng, Jatim)
- Pilih kegiatan vaksinasi yang tersedia
- Klik beli tiket
- Pilih tanggal dan jam kedatangan
- Isi data pribadi secara lengkap
- Pendaftaran selesai dan cek e-voucher yang akan dikirim lewat email dan WhatsApp sesuai data yang diisi di data pribadi.
Informasi Link Pendaftaran dan Langkah untuk Mendaftar Vaksin COVID-19:
Selain melalui Vaksin.loket.com, pendaftaran vaksinasi juga dapat dilakukan melalu website Pedulilindung.id.
Langkah untuk mendaftar vaksin COVID-19, kamu wajib login atau register terlebih dahulu, berikut langkahnya:
- Kunjungi website Pedulilindungi.id
- Pilih menu Login/Register di pojok kanan atas
- Pilih menu buat akun
- Registrasi terlebih dahulu dengan melengkapi nama, alamat e-mail atau masukan nomor telepon.
- Check list "syarat penggunaan" dan "kebijakan privasi", dan klik "daftar"
- Pendaftar akn menerima kode OTP yang dikirimkan melalui email atau SMS sesuai data yang diisi di tahap registrasi
- Masukkan kode OTP dan klik "verifikasi"
- Ketika sudah menyelesaikan proses pembuatan akun, pendaftar dapat langsung mendaftar vaksin COVID-19 melalui laman Pedulilindungi.
- Caranya dengan pilih menu "pendaftaran vaksinasi" dan lengkapi data pribadi.
- Setelah itu, pendaftar diminta untuk memasukkan kode verifikasi yang telah dikirim melalui SMS.
Baca Juga: Jangan Salah, Beberapa Hal ini Enggak Boleh Dilakukan Meski Sudah Vaksin COVID-19, Sudah Tahu?
Berikut informasi link pendaftaran dan langkah untuk mendaftar vaksin COVID-19.
Yuk, segera divaksin bagi yang belum!
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.