Find Us On Social Media :

Alasan Mengapa Hewan Perlu Dilestarikan dan Manfaat Bagi Rakyat Indonesia, Kelas 6 SD

Mengapa Hewan Perlu Dilestarikan dan Manfaat Bagi Masyarakat Indonesia.

GridKids.id - Indonesia memiliki beragam hewan dan tumbuhan yang perlu kita lindungi keberadaannya.

Ada beberapa alasan mengapa hewan perlu dilestarikan karena di Indonesia.

Dalam materi tematik untuk kelas 6 SD Tema 1 Subtema 3, kita membahas mengapa hewan perlu dilestarikan dan apa manfaatnya bagi masyarakat Indonesia.

Ternyata ada beragam manfaat dengan melestarikan hewan, lo.

Baca Juga: Dilindungi Pemerintah dan Terancam Punah, Ini Fakta Bunga Edelweis yang Enggak Boleh Asal Dipetik

Indonesia dikenal sebagai negara kepulauan memiliki banyak flora dan fauna. Bahkan memiliki taman nasional yang diakui dunia, lo.

Taman nasional dibuat untuk melestarikan hewan dan tumbuhan yang kini populasinya semakin berkurang.

Yuk, sekarang kita bahas alasan hewan perlu dilestarikan dan manfaatnya bagi masyarakat Indonesia.

Alasan Hewan Perlu Dilestarikan 

Hewan perlu dilestarikan untuk menjaga kelestariannya agar tidak punah

- Hewan perlu dilestarikan untuk keanekaragaman hayati dan menjaga keseimbangan ekosistem

- Jika hewan punah, maka akan menganggu kelangsungan hidup manusia

- Hewan dapat dimanfaatkan untuk bagian pertanian

- Hewan juga bisa menjadi sumber obat-obatan yang dibutuhkan manusia

- Melalui hewan, kita dapat mengenalkan pariwisata yang ada di Indonesia

- Hewan bisa menjadi sumber makanan manusia

Baca Juga: Jawaban Mengelompokkan Hewan Berdasarkan Diagram Venn, Kelas 6 Tema 1

Contoh manfaat hewan bagi rakyat Indonesia:

 

Salah satu contoh manfaat hewan bagi rakyat Indonesia adalah mengenalkan pariwisata Indonesia.

Indonesia memiliki beberapa Taman Nasional yang salah satunya diakui dunia Internasional.

Di Nusa Tenggara Timur ada hewan komodo yang keberadaannya dilindungi dunia.

Komodo adalah spesies kadal terbesar di dunia dan menjadi hewan yang dilindungi.

Tahukah kamu? Komodo hanya ditemukan di Indonesia saja, lo.

 

Sepanjang hidupnya, komodo tidak meninggalkan rumahnya atau tempatnya dilahirkan.

Peneliti menyebut komodo sebagai anak rumahan karena tidak berpindah ke tempat lain.

Keberadaan komodo juga baik untuk Indonesia, karena bisa menarik wisatawan untuk berkunjung ke Indonesia.

Itulah mengapa hewan perlu dilestarikan dan manfaatnya bagi manusia.

Baca Juga: Manfaat Perkembangangbiakan Secara Vegetatif, Kelas 6 SD Tema 1

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.