Find Us On Social Media :

Rangkuman dan Jawaban Cara Mengembangkan Ide Pokok Mengenai Bersepeda, Kelas 5 SD

Rangkuman dan jawaban cara mengembangkan ide pokok mengenai bersepeda, Kelas 5 SD.

Satu ide pokok untuk satu paragraf, ya, Kids.

Pastikan kamu sudah membaca keseluruhan bacaan untuk menentukan ide pokok dan mengembangkan menjadi suatu paragraf ya, Kids.

Rangkuman dan jawaban cara mengembangkan ide pokok mengenai bersepeda

1. Ide pokok: Bersepeda adalah kegiatan kesukaanku.

Paragraf: Saat waktu luang atau hari libur, aku selalu mengisinya dengan kegiataan kesukaanku yaitu bersepeda. Biasanya aku mengajak teman-temanku di dekat rumah. Kami senang sekali karena bisa melihat pemandangan sambil berolahraga.

Baca Juga: Rangkuman Jawaban Jenis-Jenis Bunyi: Infrasonik, Audiosonik, Ultrasonik Kelas 4 SD

2. Ide pokok: Aku bersepeda pada sore hari

Paragraf: Aku bersepeda pada sore hari, karena udaranya sejuk dan tidak terlalu panas. Selain itu, aku bisa melihat pemandangan matahari yang terbenam. Banyak juga orang yang melakukan olahraga lari di sore hari.