Find Us On Social Media :

Jangan Salah, Beberapa Hal ini Enggak Boleh Dilakukan Meski Sudah Vaksin COVID-19, Sudah Tahu?

Meski sudah mendapat vaksin namun ada beberapa hal yang enggak boleh dilakukan, sudah tahu?

Enggak jaga jarak dengan orang sekitar

Meski sudah mendapatkan vaksin satu dosis atau dua dosis harus tetap menjaga jarak sesuai protokol kesehatan, Kids.

Meski sudah mendapat vaksin, kita enggak sepenuhnya bisa terbebas dari virus corona.

Oleh sebab itu, harus menjaga jarak jika bertemu dengan seseorang karena virus bisa berada dimana saja.

Baca Juga: Perlu Diperhatikan, Tips Sebelum dan Sesudah Saat Anak Vaksin COVID-19

Selain itu, ketika bertemu seseorang sebaiknya berada di luar ruangan dan memperhatikan jaraknya.

Melepas masker ketika keluar rumah

Meski sudah mendapat vaksin jangan lupa memakai masker ketika pergi keluar rumah untuk membeli makanan atau lainnya, Kids.

Ini salah satu cara untuk menekan angka penularan COVID-19 yang masih cukup tinggi.