Find Us On Social Media :

Jawaban Mencari Ide Pokok Gerabah dari Pulau Madura, Tema 1 Kelas 5

menentukan ide pokok Gerabah dari Indonesia kelas 5 SD

GridKids.id - Dalam buku tematik kelas 5 SD tema 1 kita terdapat materi Lingkungan dan Manfaatnya.

Sebelumnya, baca dahulu ide pokok Gerabah dari Pulau Madura dalam buku tematik kelas V tema 1 subtema 3.

Yuk, cari jawaban dari ide pokok Gerabah dari Madura dalam setiap paragrafnya.

Jika sudah membaca teksnya, kita dapat menentukan ide pokok adalah paragraf yang memuat bentuk kalimat utama.

Baca Juga: Rangkuman Jawaban Ide Pokok Beragamnya Flora dan Fauna Indonesia, Kelas 5 SD Tema 1

Gerabah adalah alat yang sering digunakan sebagai alat sehari-hari bagi masyarakat dan sudah ada sejak dahulu.

Materi ini juga mengajarkan kita untuk mengenal warisan budaya yang sudah ada sejak dahulu dan dibuat secara tradisional.

Simak jawaban dari mencari ide pokok Gerabah dari Pulau Madura, yuk!

 

Mencari Ide Pokok Gerabah dari Pulau Madura:

Paragraf 1:

Salah satu di antara warisan karya budaya yang sangat tua, luas persebaranya, dan mampu bertahan hingga sekarang adalah gerabah, yakni barang pecah belah dari tanah bakar yang dibuat secara tradisional.

kesimpulannya, gerabah adalah warisan budaya zaman dulu yang dibuat secara tradisional

Paragraf 2:

Pada situs-situs kebudayaan dan purbakala, banyak dijumpai gerabah atau tembikar yang difungsikan sebagai peralatan atau perkakas rumah tangga dan untuk keperluan peribadahan serta penguburan mayat.

Kesimpulannya, gerabah digunakan sejak dahulu untuk peralatan rumah hingga keperluan ibadah.

Baca Juga: Rangkuman dan Jawaban Cara Mengembangkan Ide Pokok Mengenai Bersepeda, Kelas 5 SD

Paragraf 3: 

Di Pulau Madura, gerabah dibuat untuk difungsikan sebagai peralatan sehari-hari masyarakat setempat, yang dilakukan secara tradisional seperti apa yang dilakukan oleh para pendahulunya.

Kesimpulannya, di Madura masyarakatnya menggunakan gerabah untuk peralatan sehari-hari.

Paragraf 4:

Gerabah-gerabah yang dihasilkan oleh para pengrajin di Madura adalah gerabah yang dibuat dari tanah liat yang berwarna kuning dengan pasir halus.

Kesimpulannya, gerabah dari Madura dibuat dengan tanah liat berwarna kuning dan pasir halus.

Paragraf 5:

Beberapa daerah di Madura menjadi penghasil gerabah seperti di Mandala Andulyang, Duko Ru Baru, Yangkatan Kyangean, Baragung, Pademawa, Dalpenyang Pakaporan, Blega Byangkalan, dan lain-lain.

Kesimpulannya, ada beberapa daerah di Madura yang menjadi pengahasil gerabah, contohnya seperti di Yangkatan Kyangean, Baragung, dan Pademawa.

Paragraf 6:

Memang tidak semua daerah di Madura menghasilkan gerabah.

Kesimpulannya, meski banyak daerah di Madura yang menghasilkan gerabah, namun tidak semua tempat menghasilkan gerabah.

Baca Juga: Rangkuman Ide Pokok Materi Kerukunan Umat Beragama di Indonesia, Kelas 5 Tema 1

Paragraf 7:

Di antara daerah-daerah penghasil gerabah tersebut ada semacam perjanjian kerja untuk membuat barang-barang yang sudah ditentukan secara turun temurun atau spesilaisasi.

Kesimpulannya, antar daerah di Madura yang membuat gerabah membuat perjanjian dengan tidak membuat gerabah dengan corak yang sama.

 

Paragraf 8:

Peralatan pengrajin gerabah Madura adalah alat-alat tradisional yang tak jauh bedanya dengan yang sudah digunakan pada zaman prasejarah.

Kesimpulan, alat yang digunakan untuk membuat gerabah, tidak berbeda jauh dengan zaman dahulu.

Paragraf 9:

Adapun proses pembuatan gerabah dilakukan dengan tahapan-tahapan yang harus dilakukan secara berurutan.

Kesimpulan, untuk membuat gerabah dengan benar, ada tahapan dan urutannya, agar gerabah berfungsi.

Paragraf 10:

Keberadaan pengrajin gerabah di Madura ini telah banyak memberikan manfaat, baik untuk pengrajin, pemakai maupun untuk masyarakat umum.

Kesimpulannya, ada manfaat yang dirasakan oleh masyarakat umum dengan adanya gerabah-gerabah tersebut.

Paragraf 11:

Meski gerabah masih tetap diproduksi, namun dalam perkembangannya dihadapkan pada produk-produk modern.

Kesimpulannya, karena zaman semakin modern, gerabah menjadi memiliki banyak saingan produk.

Baca Juga: Rangkuman Jawaban Ide Pokok Penyandang Cacat yang Sukses Kelas 5 SD Tema 1

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.