Find Us On Social Media :

Mulai Bosan? Ini Tips Belajar Online di Tengah Pandemi Agar Lebih Asik

(Ilustrasi) belajar online di rumah.

GridKids.id - Kids, di tengah pandemi COVID-19 seperti saat ini, semua kegiatan dipaksa untuk melakukan aktivitas secara daring atau online.

Hal ini pun terjadi pula pada sistem pendidikan di mana para murid harus melaksanakan kegiatan sekolah online.

Kegiatan online tentu saja membuat kita jenuh karena enggak bisa berinteraksi secara langsung dengan teman-teman atau guru di sekolah.

Nah, agar kamu dapat meningkatkan kualitas belajar, terdapat tips saat belajar online di tengah pandemi agar lebih asik dan enggak bosan.

Baca Juga: Membuat Pertanyaan dari Materi Suku Minang, Tema 1 Kelas 4 SD

Hal ini sangat diperlukan agar kamu tetap dapat berkonsentrasi untuk menyerap ilmu pelajaran yang sedang diterima.

Maka dari itu, perlu adanya kondisi belajar agar lebih asik sehingg kamu dapat mudah berkonsentrasi saat belajar.

Apa saja sih tips belajar online di tengah pandemi agar enggak mudah bosan? Yuk, simak ulasannya!

Baca Juga: Apa Itu User Experience? Ini Pengertian dan Penerapan User Experience

Tips Belajar Online di Tengah Pandemi Agar Lebih Asik

1. Siapkan Camilan dan Setel Musik

Menyantap camilan enak dipercaya dapat meningkatkan mood atau perasaan seseorang agar menjadi lebih baik.

Hal ini dapat kamu lakukan saat sedang merasa bosan saat belajar secara online.

Siapkan cemilan kesukaanmu saat sedang belajar, agar tetap semangat menjalani kegiatan dan mengembalikan tenaga yang terkuras.

Kamu juga dapat menggabungkan waktu nyemil dengan dengan mendengarkan musik agar kondisi pikiran lebih rileks.

Baca Juga: Anak-Anak Terlalu Sering Menatap Layar Gadget Selama Belajar Online, Ini 6 Tips Aman Menjaga Kesehatan Mata

2. Menghias Ruang Belajar

Kamar tidur merupakan sebuah tempat privasi untuk kamu dapat beristirahat dan bebas melakukan apapun

Maka dari itu, desain kamar tidur perlu disesuaikan dengan selera dan kenyamanannya masing-masing.

Hal ini secara enggak langsung dapat meningkatkan kualitas belajar online kamu agar enggak mudah bosan.

 Tips Belajar Online di Tengah Pandemi Agar Lebih Asik

3. Hindari Benda yang Ganggu Konsentrasi Belajar

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, kamar adalah tempat yang sangat nyaman untuk istirahat dan menenangkan diri sendiri.

Hal tersebut bisa menjadi pemicu untuk konsentrasi belajar sehingga dapat membuat kamu lebih merasa malas.

Hindari benda dan peralatan yang dapat mengganggu konsentrasi belajar seperti bermain smartphone atau pun jenis video games lainnya.

Baca Juga: Membuat Pertanyaan dari Materi Suku Minang, Tema 1 Kelas 4 SD

4. Bercita dengan Orang Terdekat

Kamu disarankan untuk selalu meluangkan waktu bercerita atau sharing mengenai kegiatan yang sedang kamu lakukan kepada orang terdekat.

Selalu aktif berkomunikasi secara daring dengan orang lain adalah cara yang tepat untuk dilakukan di tengah pandemi saat ini.

Cobalah untuk selalu sharing kendala mengenai saja yang sedang kamu hadapi kepada orang-orang terdekat.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.