Find Us On Social Media :

Jangan Salah, Perhatikan Kapan Waktu Terbaik untuk Menyiram Tanamanmu

Tanaman memerlukan air untuk bisa tumbuh dan tetap hidup.

Siram tanaman di pagi hari

Tanaman yang disiram dengan waktu dan metode yang baik akan tubuh dengan sehat.

Waktu paling baik untuk menyiram tanaman adalah di pagi hari sekitar pukul lima sampai sembilan pagi.

Rentang waktu ini akan memberikan tanaman waktu yang cukup untuk menyerap air dan mengering sebelum malam hari.

Air yang dibiarkan diam di tanaman semalaman akan memicu tumbuhnya jamur.

Baca Juga: Mudah Dilakukan di Rumah, Ini Cara Menggunakan Baking Soda untuk Atasi Tanaman Berjamur

Menyiram tanaman di pagi hari cocok dengan siklus pertumbuhan alami tanaman.

Pada pagi hari tanaman lebih siap untuk mengonsumsi air. Ini akan membekali tanaman untuk bertahan ketika menghadapi cuaca yang terik atau ekstrem.