Find Us On Social Media :

5 Bahan Alami yang Ampuh Membasmi Kutu Pada Kucing, Salah Satunya Lemon

Kucing yang suka menggaruk biasanya karena kutu yang menempel ditubuhnya, berikut cara membasminya.

GridKids.id - Siapa nih, yang punya peliharaan kucing di rumah?

Kamu pasti selalu memperhatikan kebiasaan kucingmu hingga cara merawatnya. Namun, pernahkan kamu melihat kebiasaan kucing yang suka menggaruk-garuk tubuhnya dengan sering?

Baca Juga: Fakta Unik Kucing Kampung, Mulai Bebas dari Penyakit Genetik sampai Memiliki Pola

Bisa jadi, kucingmu sering menggaruk tubuhnya karena ada serangan kutu. Yap, enggak hanya terjadi pada manusia saja, kucing juga bisa kutuan dan membuat tubuhnya jadi merasa enggak nyaman. Nah, ada beberapa cara membasmi kutu pada kucing yang bisa kamu langsung praktekkan di rumah. Yuk, langsung saja simak di sini!

1. Lemon

Lemon mengandung rasa asam sitrat yang sangat ampuh membasmi kutu pada kucing. Cara menggunakannya cukup mudah, cukup direbus lalu biarkan selama beberapa jam meresap ke air. Setelah itu, tiriskan air lemon tadi dan pindahkan ke botol senprot, lalu aplikasikan secara perlahan pada tubuh kucing.

Baca Juga: Hewan yang Memiliki Kesamaan Ciri-Ciri dengan Kucing, Tema 1 Kelas 3 SD2. Cuka Apel

Sama seperti lemon, cuka apel juga merupakan obat alami yang ampuh membasmi kutu. Caranya juga mudah cukup larutkan cuka apel ke dalam air dengan perbandingan 2:1, setelah itu dimasukkan ke dalam botol semprot dan semprotkan ke seluruh tubuh kucing. 3. Minyak Cedar Minyak cedar merupakan minyak alami yang juga dapat membasmi kutu pada kucing. Caranya dengan cukup mengoleskan atau menyemprotkan minyak cedar ke seluruh tubuh kucing. Lakukanlah secara sering hingga kutunya segera hilang.

4. Lavender Larutan lavender bisa menjadi pembasmi kutu alami pada kucing. Selain membasmi nyamuk, lavender dapat digunakan sebagai pembasmi kutu. Caranya dengan rendam lavender ke dalam air dan diamkan selama semalaman. Setelah itu, cairan lavender dapat langsung digunakan dengan cara disemprotkan ke tubuh kucing hingga kering dan enggak perlu dibilas lagi.

Baca Juga: Bukan Tanpa Sebab, Hal Ini yang Memicu Kucing Menjadi Agresif5. Chamomile

Teh chamomile yang dikenal dapat menenangkan ini juga ternyata bisa membasmi kutu pada kucing, lo. Caranya juga mudah dengan menyelupkan teh chamomile ke dalam air hangat lalu dioleskan ke tubuh kucing. Lakukanlah secara sering dan rutin hingga kutunya menghilang.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.