Find Us On Social Media :

Rangkuman dan Jawaban Faktor Penyebab Perbedaan Budaya, Tema 1 Kelas 4 SD

Keberagaman kebudayaan Indonesia salah satunya disebabkan oleh faktor geografis wilayah.

Pertanyaan: Apa saja hal yang membuat tiap budaya di Indonesia berbeda?

Jawaban: Indonesia merupakan negara kepulauan sehingga terdapat perbedaan fisik dan budaya antar penduduknya yang tinggal di pulau yang berbeda satu sama lain.

Budaya yang berbeda mampu menambah nilai unik dan ciri khas Indonesia di mata dunia.

Sedangkan dampak buruknya adalah rentan terpecah belah satu sama lain antara suku atau masyarakat, yang bisa memicu kedaulatan sebuah bangsa.

Namun, sebenarnya manfaat dari kebudayaan yang berbeda-beda antara suku di Indonesia apabila bisa diakomodasi dan dikelola dengan baik juga enggak kalah banyak, lo.

Baca Juga: Berpegang pada Adat, Suku Baduy Berhasil Bertahan di Tengah Pandemi Covid-19

Budaya bangsa yang unik dan berbeda-beda akan membuat bangsa kita menjadi bangsa yang kaya, erat persatuan dan kesatuannya, memiliki toleransi dan wawasan yang luas tentang keragaman budaya, menjadi daya tarik wisata, dan menjadi warisan budaya dunia.