Kekalahan Pertama The Minions dari Pasangan Taiwan
Pertandingan ini menjadi kekalahan pertama The Minions melawan ganda putra Taiwan, Lee/Wang dari empat pertemuan yang sudah dilakoni.
The Minions tertinggal cepat saat pertandingan game pertama dari pasangan rangking ketiga dunia dengan skor 1-7.
Lee/Wang terus melaju, mereka kemudian memimpin 6 poin di interval game pertama.
Baca Juga: Bulu Tangkis Olimpiade 2020: Kalah dari Tuan Rumah, Praveen/Melati Tetap Lolos Jadi Runner-up Grup
Kevin/Marcus masih bermain tertekan, setelah interval Lee/Wang masih terus memimpin 9-14.
Pasangan Taiwan pun semakin percaya diri dan menutup game pertama dengan skor 21-18.
Game kedua, Kevin/Marcus mencoba menekan. Keduanya pun saling kejar-mengejar. The Minions mampu memimpin interval game kedua dengan skor 11-9.
Kevin/Marcus berhasil membalas dan menutup set kedua dengan skor 21-15.