GridKids.id - Kids, agar rumah tampak rapih dan bersih kita perlu rutin membersihkannya.
Dengan membersihkan rumah, maka meminimalisir debu dan tungau.
Selain itu, rumah yang berantakan juga enggak enak untuk dipandang, terlebih jika banyak barang yang berserakan.
Tahukah kamu? Ternyata rumah yang berantakan bisa disebabkan oleh berbagai hal, lo.
Bukan hanya karena kita jarang membersihkannya saja.
Lalu apa saja penyebab rumah jadi terlihat berantakan, ya?
Baca Juga: Tips Mencuci Sneakers Berdasarkan Jenis Bahannya, Salah Satunya Menggunakan Soda Kue
6 hal yang membuat rumah berantakan:
1. Kain Pel yang Enggak Terawat
Tentunya dengan mengepel membuat tampak bersih dan dapat menyingkirkan kotoran.
Namun, sering kali kita enggak menjaga kain pel yang dipakai.
Kain pel yang terlalu lama dan jorok justru membuat lantai tetap kotor.
Bahkan kain pel yang sudah usang enggak jarang mengeluarkan aroma bau tak sedap.