Find Us On Social Media :

Kemlu Laporkan 5.419 Warga Negara Indonesia Terkonfirmasi Positif COVID-19 di Luar Negeri

Ilustrasi COVID-19 yang menyerang dunia.

WNI yang Terkonfirmasi Positif COVID-19 di Luar Negeri

Berdasarkan data yang dirilis dari laman resmi Kemlu, terdapat tambahan WNI terkonfirmasi COVID-19 di Spanyol dan Vietnam.

Selain itu pula, ada pula laporan WNI yang sembuh dari virus corona di Kuwait.

Dengan penambahan dua kasus di dua negara tersebut, kini WNI yang terkena virus COVID-19 menjadi total keseluruhan 5.419 orang.

Baca Juga: 4 Hal Penting yang Perlu Diperhatikan Mengenai COVID-19 Varian Delta yang Sedang Menyerang Dunia

Dari data tersebut, pasien yang dinyatakan sembuh saat ini mencapai 4.455 orang atau 82,2 persen dari total kasus.

Sementara, 749 orang pun masih dalam perawatan dan proses penyembuhan.

COVID-19 di dunia memang semakin meningkat semenjak munculnya varian Delta yang lebih menular dari varian sebelumnya.