GridKids.id - Pernahkah kamu melihat pisang yang berbintik cokelat, Kids? Bahkan mungkin kamu pernah mengonsumsinya.
Pisang yang terlalu batang biasanya memiliki bintik kecoklatan pada kulitnya.
Namun apakah berbahaya mengonsumsi pisang yang berbintik cokelat?
Ternyata bintik cokelat ini enggak merusak kandungan buah pisang.
Ketika pisang matang, kandungan gula akan meningkat dari nol hingga sampai sekitar 80%, lo.
Baca Juga: 6 Cara Efektif Menyimpan Pisang agar Tahan Lama dan Enggak Cepat Busuk
Ternyata semakin banyak bercak cokelat yang dimiliki pisang maka semkian banyak gula yang dikandung pisang.
Bintik cokelat pada pisang umumnya enggak menunjukkkan adanya penyakit.
Sehingga, pisang dengan bintik cokelat aman untuk dikonsumsi. Enggak cuma itu, pisang dengan bintik cokelat memiliki banyak manfaat.
Berikut adalah manfaat mengonsumsi pisang dengan bintik cokelat, antara lain:
Sumber energi bagi tubuh
Pisang dengan bintik cokelat memiliki manfaat sebagai sumber energi bagi tubuh. terdapat tiga jenis gula alami yang dikandung pisang matang.
Jika dikombinasikan dengan serat sangat membantu dalam pemenuhan energi.
Penelitian menunjukkan hanya mengonsums dua buah pisang sebelum latihan bisa meningkatkan daya tahan tubuh selama satu jam atau lebih.
Baca Juga: Alasan Pisang Tak Boleh Dimakan saat Sarapan, Salah Satunya Bisa Mengganggu Sistem Pencernaan
Meningkatkan imunitas bagi penyandang anemia
Manfaat pisang dengan bintik cokelat lainnya adalah meningkatkan kekebalan tubuh terhadap anemia, lo.
Soalnya, tingginya jumlah zat besi dan kalium yang dimiliki oleh pisang dengan bintik cokelat akan membantu meningkatkan hemoglobin untuk membantu tubuh melawan anemia.
Mengurangi gejala sakit maag
Salah satu manfaat mengonsumsi pisang dengan bintik cokelat juga dapat mengurangi gejala sakit maag.
Nah, makan satu buah pisang ternyata dapat membantu mengoreksi keasaman dalam perut dan mengurangi gejala sakit maag.
Mengontrol tekanan darah
Pisang dengan bintik cokelat bisa mengontrol tekanan darah, lo. Kandungan kaliumnya yang melimpah juga rendah sodium bisa membantu mengatur tekanan darah.
Menurunkan suhu tubuh
Kandungan molekul astrigen atau tanin terdapat pada pisang dengan bintik cokelat. Nah, tanin berperan untuk mencegah tubuh dari kekurangan air.
Baca Juga: Bukan Pagi atau Siang, Ini Waktu Terbaik Mengonsumsi Pisang Supaya Bermanfaat Bagi Kesehatan
Ketika makanan mengandung tanin dikonsumsi oleh tubuh, maka tubuh akan menyusut atau berkontraksi sehingga meningkatkan penyerapan air oleh tubuh.
Yap, penyerapan ini meningkatkan kadar air dalam sel yang dapat membuat suhu tubuh menjadi lebih dingin.
Mengatasi gangguan usus
Enggak cuma itu saja, pisang dengan bintik cokelat bisa membantu mengatasi gangguan usus. Soalnya dapat mengurangi keasaman lambung.
Pisang juga membantu dalam mengurangi iritasi lambung karena memiliki serat yang halus, lembut, dan lembek sehingga menjaga lapisan lambung dari asam korosif.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.