Find Us On Social Media :

Penyerang Manchester United Ini Sumbangkan 125% Miliknya untuk Amal Komunitas di Inggris

Marcus Rashfod yang banyak lakukan aksi kemanusiaan.

GridKids.id - Marcus Rashford telah membuat banyak perubahan untuk sejumlah komunitas khususnya anak-anak di Inggris.

Penyerang Manchester United ini sudah melakukan terlalu banyak hal baik baik di dalam maupun di luar lapangan pada usianya yang baru beranjak 23 tahun.

Marcus Rashford telah menyumbangkan £20 juta untuk amal yang setara dengan 125 persen dari nilai milik pribadinya.

Baca Juga: Rashford Balap Cantona dan Dekati David Beckham Dalam Raihan Top Skorer Sepanjang Masa Manchester United

Dari sepuluh besar donor teratas di Inggris, Rashford-lah yang duduk di peringkat paling atas.

Ada begitu banyak alasan untuk memuji Rashford yang melakukan begitu banyak aksi kemanusiaan untuk anak-anak.

Ia memang enggak juara di lapangan saat ajang kompetisi Euro 2020, namun Marcus Rashford adalah juara bagi anak-anak yang membutuhkan.

Marcus Rashford Lakukan Aksi Kemanusiaan

Aktivitas kemanusiaan dan sosial dari seorang Marcus Rashford kepada anak-anak memang bukan rahasia lagi, Kids.

Seperti di awal masa pandemi COVID-19, ketika itu pemerintah Inggris menghentikan bantuan sumbangan makanan bagi anak-anak.

Hal ini dilakukan karena sekolah-sekolah diliburkan, maka dari itu pemerintah berniat untuk menghentikan yang bersifat sementara.

Baca Juga: Menyentuh Hati, Ini Sejumlah Aksi Solidaritas Kemanusiaan Dikala Pandemi COVID-19

Namun, Rashy (sapaan akrab Rashford) yang kemudian aktif mengampanyekan mengenai perihal bantuan yang tetap harus berjalan.

Hal ini dilakukan Rashford agar mereka yang peduli akan tetap memberikan bantuan kepada anak-anak sekolah baik di Kota Manchester dan kota lainnya di Inggris.

Ketika itu, Marcus Rashford menerbitkan petisi agar pemerintah tetap memberikan bantuan makanan meski anak-anak diliburkan karena pandemi COVID-19.

Marcus Rashfrod yang Menjadi Sahabat untuk Anak-anak

Banyak aktivitas atau aksi sosial yang dilakukan Marcus Rashford untuk anak-anak.

Belakangan ini, ia juga menyumbangkan buku kepada sekolah-sekolah untuk anak-anak yang kurang mampu.

Rashy juga menyumbangkan sejumlah sumbangan untuk amal pemuda dan klub sepak bola para pemuda.

Baca Juga: Man United Siapkan Formasi Baru Musim 2021/22, Solskjaer Ubah Taktik The Red Devils?

Di antaranya adalah London Youth dan Norbrook Youth Club di Manchester yang pernah ia kunjungi sebelumnya.

Penyerang Manchester United ini pun dinobatkan menjadi "Orang Paling Dermawan di Inggris" yang ada di posisi pertama dalam daftar The Sunday Times Giving List 2021.

Bagi mereka yang kurang mampu dan khususnya anak-anak, Marcus Rashford adalah pemain sepak bola berhati malaikat.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia