Find Us On Social Media :

Rangkuman dan Jawaban Kelas 3 Tema 1: Nama Alat Pernapasan Pada Tumbuhan

Alat pernapasan pada tumbuhan berperan untuk proses pembuatan makanan

Kunci jawaban halaman 11

Pertanyaan : Carilah informasi pada buku atau diskusikan dengan gurumu! Apakah nama alat pernapasan pada tumbuhan?

Jawaban :

Proses pernapasan pada tumbuhan berhubungan dengan proses pembuatan makanan yang dilakukan oleh tumbuhan.

Tumbuhan dapat membuat makanannya sendiri, itulah kenapa tumbuhan disebut sebagai penghasil makanan atau produsen.

Makanan yang nanti dihasilkan oleh tumbuhan akan menjadi bahan makanan untuk hewan dan manusia. Proses pengolahan makanan pada tumbuhan ini disebut fotosintesis.

Baca Juga: Proses Fotosintesis pada Tumbuhan, Ada Reaksi Terang dan Reaksi Gelap

Alat Pernapasan pada Tumbuhan Stomata dan Lentisel

Bahan yang diperlukan untuk membuat makanan adalah air dan karbondioksida (CO2) yang diperoleh dari dalam tanah.

Pengambilannya diserap oleh tumbuhan melalui akar. Sedangkan karbondioksida diperoleh melalui mulut daun (stomata) dan lubang kecil pada batang (lentisel).

Stomata

Stomata berbentuk seperti mulut yang bisa membuka dan menutup.

Stomata bertugas untuk memastikan asupan karbondioksida cukup untuk menembus daun dan jaringan tanaman yang lain.