GridKids.id - Indonesia terus mengalami lonjakan kasus COVID-19 dalam beberapa hari terakhir.
Dari data Satuan Tugas Penanganan COVID-19, pada 15 Juli 2021 penambahan kasus harian mencapai 56.757.
Kenaikan tersebut dipicu dari munculnya varian baru virus corona yang membuat penularan lebih cepat.
Baca Juga: Perlu Diketahui, Ini Fakta Vaksin Moderna yang Dapat Melawan Varian Baru COVID-19
Selain itu, masih tingginya mobilisasi masyarakat juga memengaruhi penambahan kasus COVID-19.
Lalu, varian yang memicu penularan lebih cepat ialah Alpha, Beta, dan Delta.
Baca Juga: Mengenal Perbedaan Coding dan Programming, Ternyata Keduanya Tak Sama
Varian baru virus corona tersebut sudah terdeteksi di sejumlah wilayah di Indonesia. Di mana saja?
Lokasi sebaran varian baru virus corona
Dari data Kementerian Kesehatan, varian baru virus corona tersebar pada 17 Provinsi di Indonesia.
Sebaran varian baru tersebut di dominasi oleh varian Alpha, Beta, dan Delta.
- 54 kasus varian Alpha
- 12 kasus varian Beta
- 615 kasus varian Delta
Daerah yang terdapat varian baru virus corona
Dari dari data yang 17 provinsi terdapat varian baru virus corona di wilayahnya.
Provinsi yang terdapat varian baru virus corona, antara lain:
Baca Juga: Perlu Diwaspadai, Ini Fakta Persebaran COVID-19 Varian Baru Lambda yang Menular Lebih Cepat
DKI Jakarta
- 35 kasus varian Alpha
- 5 kasus varian Beta
- 264 kasus varian Delta
Jawa Tengah
- 1 kasus varian Alpha
- 92 kasus varian Delta
Jawa Timur
- 2 kasus varian Alpha
- 1 kasus varian Beta
- 13 kasus varian Delta
DI Yogyakarta
- 9 kasus varian Alpha
- 2 kasus varian Beta
- 183 kasus varian Delta
Banten
- 7 kasus varian Delta
Sumatera Utara
- 2 kasus varian Alpha
- 18 kasus varian Delta
Riau
- 1 kasus varian Alpha
- 1 kasus varian Beta
Kepulauan Riau
- 1 kasus varian Alpha
- 1 kasus varian Beta
Baca Juga: Agar Terhindar dari Virus, Hindari Kesalahan Memakai Masker Dobel, Ini Cara yang Benar
Bengkulu
- 3 kasus varian Delta
Sumatera Selatan
- 1 kasus varian Alpha
- 3 kasus varian Delta
Bali
- 1 kasus varian Alpha
- 1 kasus varian Beta
Nusa Tenggara Barat
- 13 kasus varian Delta
Kalimantan Tengah
- 3 kasus varian Delta
Kalimantan Timur
- 4 kasus varian Delta
Baca Juga: Belum Selesai dengan Varian Delta, Kini Muncul Varian Kappa di Indonesia
Kalimantan Selatan
- 1 kasus varian Alpha
- 1 kasus varian Beta
Gorontalo
- 1 kasus varian Delta
Sulawesi Selatan
- 11 kasus varian Delta
Dengan semakin cepat penyebaran varian baru virus corona, Kementerian Kesehatan meminta masyakarat mengurangi mobilitas.
Selain itu, masyarakat harus menerapkan protokol kesehatan agar mengurangi risiko paparan virus corona.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.