GridKids.id - Apakah kamu sering memangku laptop, Kids? Kalau iya, sebaiknya mulai sekarang dikurangi, ya. Hal ini karena memangku laptop bisa memberikan dampak bagi kesehatan, lo.
Kebiasaan memangku laptop di atas paha ternyata dinilai berbahaya karena adanya pancaran radiasi elektromagnetik.
Baca Juga: Mudah Dilakukan di Rumah, Ini Cara Membersihkan Keyboard Komputer
Laptop diartikan sebagai benda yang dapat dipangku (lap) di atas (top) paha. Itulah sebabnya banyak orang yang menggunakan laptop dengan memangkunya.
Ada bahaya kesehatan yang disebabkan karena kebiasaan memangku laptop.
Apa saja bahaya dari memangku laptop?
Baca Juga: Sejarah Kerupuk di Indonesia, Ternyata Sudah Ada Sejak Abad ke-9 Masehi
Mengutip dari grid.id, berikut adalah bahaya kesehatan yang dipicu oleh kebiasaan memangku laptop.
Merusak kulit
Laptop yang digunakan dalam waktu yang lama dapat membuat laptop panas dan membuat kulitmu seperti terbakar.
Berdasarkan sebuah laporan medis, laptop yang dipangku di atas paha dapat menyebabkan bintik-bintik yang enggak biasa serta ruam akibat paparan panas dalam jangka panjang.
Baca Juga: Data Flashdisk Enggak Terbaca Komputer? Ini Cara Mengatasinya
Masalah punggung, pundak, dan leher
Risiko lain yang terkait laptop adalah nyeri punggung dan leher karena posisi tubuh yang buruk.
Enggak jarang kita membungkuk kalau laptop diletakkan di lanatai, di meja kecil, atau di pangkuan.
Masalah pundak juga dapat muncul akibat membawa laptop dengan posisi yang enggak benar.
Penggunaan tas selempang bisa memberatkan satu sisi pundak yang sering dipakai.
Tips sehat menggunakan laptop
Dikutip dari hellosehat.com, seorang profesor alan Hedge, PhD, CPE memberikan tips supaya pengguna laptop enggak mengalami cedera saat menggunakannya.
- Gunakan mouse yang dihubungkan ke laptop supaya dapat menggerakkan kursor secara baik.
- Pastikan mouse dan keyboard laptop dioperasikan setinggi lipatan siku untuk menghindari gangguan pada pergelangan tangan dan ketegangan otot lengan atas.
- Setiap satu jam sekali selama bekerja di depan laptop, sisihkan 5 menit untuk beristirahat dan melakukan peregangan.
Ini diperlukan agar tubuh enggak mengalami ketegangan.
- Enggak cuma itu, sinar terlalu banyak yang diserap oleh kornea bisa meningkatkan risiko ganggan katarak.
- Pastikan mouse dan keyboard laptop setinggi lipatan siku. Soalnya ini menghindari gangguan pada pergelangan tangan dan ketegangan otot lengan atas, lo.
Baca Juga: Punya Dampak Buruk untuk Mata, Ini Cara Mengurangi Radiasi Sinar dari Layar Gadget
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.