Find Us On Social Media :

Jadi Gejala Umum COVID-19, Kenali Perbedaan Batuk Kering Biasa dan Batuk Gejala Virus Corona

Batuk kering menjadi penyebab gejala umum COVID-19, perlu diketahui perbedaan antara batuk kering biasa dan batuk kering gejala COVID-19.

GridKids.id - Kids, salah satu gejala penyebab virus COVID-19 adalah batuk kering. Batuk kering merupakan batuk yang enggak menghasilkan lendir dan dahak dari saluran udara. Bagi yang mengalami batuk kering akan merasakan gatal di tenggorokan, sakit dan kering.

Baca Juga: Jarang Disadari, Asam Lambung Ternyata Bisa Sebabkan Batuk Secara Tiba-TibaNamun perlu kamu ketahui bahwa adapun gejala batuk kering karena gejala COVID-19 dan batuk kering biasa yang memiliki perbedaan. Terkadang, kita merasa panik jika mengalami batuk kering dan menduga telah terpapar virus corona. Nah, untuk mengetahui perbedaan antara batuk kering biasa dan batuk kering karena gejala COVID-19, yuk, langsung saja simak di sini!

Baca Juga: Sejarah Asal-Usul Kentang Goreng, Ternyata Bukan Berasal dari Prancis

Batuk Kering Biasa

Seperti yang diketahui, batuk kering merupakan gejala umum COVID-19. Pada sebuah penelitian, 60-70 persen orang yang mengalami batuk kering merupakan tanda gejala awal COVID-19. Tetapi, ada beberapa kondisi lain yang dapat menyebabkan batuk kering, seperti:

Baca Juga: Enggak Cuma Kecap dan Jeruk Nipis, Bahan Alami Ini Ampuh Meredakan Batuk- Fibrosis paru idiopatik - Asma - Infeksi saluran pernapasan atas - Penyakit refluks gastroesofagus - Kanker paru-paru

Batuk Kering Gejala COVID-19 Batuk kering gejala COVID-19 sedikit berbeda dari batuk kering biasa. Adapun beberapa gejala lain yang dapat diindikasikan sebagai peyebab COVID-19, yaitu: - Nyeri otot dan sendi - Sakit tenggorokan - Sakit kepala - Hidung tersumbat

Baca Juga: Bukan Cuma Batuk dan Demam, Ini Gejala Terbaru dari COVID-19 yang Mungkin Menyerang Tubuhmu

- Muntah dan mual - Diare - Kehilangan indra penciuman dan pengecap

- Sesak napas - Hilangnya selera makan - Kelelahan

Langkah pencegahan yang bisa dilakukan adalah dengan menjaga jarak, tetap gunakan masker, mencuci tangan pakai sabun dan hand sanitizer, lakukan vaksin dan hindari kerumunan orang.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.